10 Prinsip Ekonomi Menurut Gregory Mankiw, Termasuk Ancaman Inflasi Bila Uang Beredar Terlalu Banyak

20 Agustus 2022, 21:53 WIB
Inilah 10 prinsip ekonomi menurut Gregory Mankiw, termasuk ancaman inflasi bila uang beredar terlalu banyak. Penting! /https://techboomers.com

INDOTRENDS.ID - Inilah 10 prinsip ekonomi menurut Gregory Mankiw, termasuk ancaman inflasi bila uang beredar terlalu banyak. 

Jenis-jenis prinsip ekonomi muncul karena beberapa faktor. Hal ini bisa dilihat dari kemampuan individu menentukan pilihan, interaksi masyarakat, dan bagaimana ekonomi itu sendiri bekerja.

Berikut 10 Prinsip Ekonomi menurut Gregory Mankiw :

1. Dibutuhkan biaya untuk mendapatkan sesuatu

Salah satu prinsip ekonomi adalah menyediakan dana atau biaya guna memperoleh barang atau jasa.

Contoh prinsip ekonomi dalam hal ini adalah mengeluarkan biaya kuliah untuk kualitas hidup lebih baik. Biaya tersebut merupakan opportunity cost yang diambil dari suatu keputusan guna mendapatkan sesuatu.

2. Berpikir rasional dalam mencari keuntungan

Prinsip ekonomi muncul karena skala prioritas suatu kebutuhan. Pengeluaran biaya untuk kebutuhan primer harus selalu diutamakan sebelum kebutuhan lainnya.

Cara pikir rasional ini bisa memberikan keuntungan signifikan dalam kegiatan ekonomi.

3. Tiap orang mengalami trade off

Dalam kegiatan ekonomi, transaksi pasti berperan penting bagi kelangsungan dan kualitas kehidupan. Trade off berperan sebagai cara pelaku ekonomi mendapatkan suatu kebutuhan melalui pengeluaran biaya.

4. Berdagang dengan menguntungkan semua pihak

Salah satu prinsip ekonomi adalah mendapatkan keuntungan. Pelaku ekonomi bisa mendapat keuntungan dari suatu transaksi.

Baca Juga: Prinsip Ekonomi Itu Artinya Apa? Ini Pengertian, Jenis, Tujuan dan Ciri-ciri Prinsip Ekonomi

Contoh prinsip ekonomi dari konsep ini adalah menjual roti buatan keluarga kepada tetangga. Keluarga akan mendapat keuntungan dari penjualan, sedangkan tetangga dapat memenuhi kebutuhan pangan mereka.

Inilah 10 prinsip ekonomi menurut Gregory Mankiw, termasuk ancaman inflasi bila uang beredar terlalu banyak. Penting! PIXABAY/WonderfulBali

5. Setiap orang pasti suka insentif

Kegiatan ekonomi berjalan dengan adanya insentif. Keinginan untuk memenuhi kebutuhan mendorong transaksi ekonomi sendiri. Salah satu contoh prinsip ekonomi dalam kasus ini adalah bonus akhir tahun bagi karyawan.

6. Pemerintah turut berperan dalam pasar

Apabila produksi suatu kebutuhan terhambat, maka pemerintah bisa mengambil peran untuk menyelesaikan masalah tersebut.

Dengan adanya andil pemerintah, kegiatan ekonomi dapat berjalan di tengah masa sulit. Di antara jenis-jenis prinsip ekonomi lainnya, peran pemerintah dalam kegiatan pasar merupakan hal paling penting untuk diketahui.

7. Pasar sebagai tempat pengatur ekonomi

Proses transaksi antara penjual dan pembeli sangat penting bagi jalannya ekonomi. Peran pasar dalam prinsip ekonomi adalah sebagai tempat berlangsungnya transaksi tersebut.

Penyediaan dan pemenuhan kebutuhan di pasar merupakan kegiatan ideal dan utama dalam suatu kegiatan ekonomi.

8. Akan terjadi inflasi bila uang beredar terlalu banyak

Peredaran uang penting bagi berjalannya suatu kegiatan ekonomi. Pemerintah bertanggung jawab dalam mengatur beredarnya uang agar harga kebutuhan di pasar tetap terkontrol.

Apabila terjadi inflasi, maka nilai uang akan menurun, sehingga harga barang naik dan masyarakat kesulitan memenuhi kebutuhannya.

9. Masyarakat akan menghadapi trade off jangka pendek antara pengangguran dan inflasi

Fenomena inflasi dan pengangguran ternyata memiliki hubungan terbalik. Saat terjadi inflasi, para pedagang akan menaikkan produksinya, sehingga otomatis mereka membutuhkan sumber daya manusia.

Secara tak langsung, ini akan mengurangi angka pengangguran di suatu negara. Namun trade off antara inflasi dan pengangguran biasanya hanya terjadi dalam jangka pendek.

10. Produksi barang dan jasa mempengaruhi standar hidup

Peredaran kebutuhan di pasar memberikan dorongan untuk kehidupan yang lebih baik. Semakin banyak produksi barang dan jasa akan mendorong tingkat konsumsi dari masyarakat sendiri.

Tingginya tingkat transaksi ekonomi dari produksi dan konsumsi kebutuhan bisa menjadi indikator standar hidup suatu masyarakat. (Sumber: ocbcnisp.com )

***

Baca Juga: Prinsip Ekonomi Itu Artinya Apa? Ini Pengertian, Jenis, Tujuan dan Ciri-ciri Prinsip Ekonomi

 

Editor: Dian Toro

Tags

Terkini

Terpopuler