7 Cara Tampak Cantik Walau Aslinya 'Wajah Pas-pasan', Begini Cara Bersiasat dan Ilusi yang Menakjubkan!

31 Agustus 2023, 08:12 WIB
Ilustrasi: Inilah beberapa trik psikologi agar terlihat cantik walaupun wajah pas-pasan, salah satunya adalah dengan memakai kacamata /Pixabay//Freepik

INDOTRENDS.ID - Ingin tampak cantik walau wajah pas-pasan? Inilah 7 cara cantik meski wajah aslinya biasa saja, tidak jelek, juga tidak terlalu cantik. Tapi 7 cara ini bisa membuat wajah terkesan cantik memesona. Apa saja 7 siasat tampak cantik tersebut?

1. Ciptakan ilusi terlihat lebih tinggi

Postur tinggi berkesan anggun memesona. Meski karena kita tidak bisa mengubah tinggi karena sudah lewat masa pertumbuhan, postur tubuhmu terlihat lebih tinggi dengan trik ini. Yakni pakai baju dengan warna monokromatik atau warna atasan dan bawahan mirip atau sama yang membuat gayamu lebih berkelas. Contohnya memakai pakaian serba hitam.

2. Berhenti mimpi kurus seperti model

Pria lebih suka bentuk tubuh dengan berat badan normal itu justru yang terbaik. Dari pada berusaha menjadi kurus kering, lebih baik perbaiki bentuk tubuh dengan cara gym, tonjolkan bagian yang menurutmu paling menarik.

3. Pakai kacamata Biar Anggun

Kata ahli Vanessa Brown, sebenarnya mengapa pakai kacamata bikin anggun. Berdasar penelitiannya, seseorang terlihat lebih menarik ketika memakai nuansa gelap khususnya kacamata karena membuat wajah terlihat lebih simetris, membuatmu sedikit misterius, dan terlihat keren.

4. Jangan menyilangkan tangan

Stop menyilangkan tangan di dada pada saat berdiri atau duduk. Karena kebiasaan ini membuat kamu terlihat sombong dan tertutup. 

5. Pakai sepatu heels

Penampilanmu terlihat lebih sexy saat memakainya dan secara ilmiah terbukti membuatmu terlihat lebih cantik dan menarik selain terlihat lebih feminin.

6. Gaya berpakaian seperti jam pasir

Gaya berpakaian jam pasir membuat cantik dan menarik coba gaya berpakaian yang membuatmu terlihat seperti ini. Misalnya dengan memakai skinny jeans berpinggang tinggi lalu dipasangkan dengan crop top yang lucu, juga ikat pinggang dengan warna yang serasi. Ini akan membantumu memberi ilusi seperti bentuk jam pasir.

7. Stop pakaian yang terlalu besar

Baju atau pakaian terlalu besar hanya membuatmu terlihat gemuk dan tidak proporsional. Sesuaikan dengan proporsi badan.

***

 

Editor: Dian Toro

Tags

Terkini

Terpopuler