BELUM Dimulai, Olimpiade Tokyo 2020 Terancam Batal Gegara 10 Kasus Baru Covid, Ini Reaksi Tuan Rumah Jepang

- 22 Juli 2021, 07:43 WIB
Olimpiade Tokyo 2020 yang baru akan dibuka pada Jumat 23 Juli 2021 terancam batal.  Berawal dari kemunculan 10 kasus baru positif Covid-19 hanya dalam 24 jam.
Olimpiade Tokyo 2020 yang baru akan dibuka pada Jumat 23 Juli 2021 terancam batal. Berawal dari kemunculan 10 kasus baru positif Covid-19 hanya dalam 24 jam. /IOC/Dentsu/Tangkap Layar YouTube.com/radiotourdefrance

Sementara penyelenggara menghadapi kemarahan publik domestik tentang pembatasan akibat Covid-19, publik juga khawatir atas kemungkinan lonjakan kasus yang dipicu oleh peserta Olimpiade Tokyo 2020 yang datang dari luar negeri.

Baca Juga: KAPAN Siaran Langsung Sepak Bola Olimpiade Tokyo 2020? Cek Jadwal Lengkap, Besok Brasil vs Jerman, Live TVRI

Thomas Bach telah membela keputusan untuk menjadwal ulang Olimpiade untuk musim panas ini.

"Pembatalan akan menjadi cara yang mudah bagi kami,” kata Bach dalam komentar pembukaannya di Sesi IOC ke-138 di Tokyo.

Bach mengatakan bisa saja gelaran olimpiade itu ditanggungkan lalu dipindah ke Paris 2024.

"Tetapi, pada kenyataannya, pembatalan tidak pernah menjadi pilihan bagi kami, IOC tidak pernah meninggalkan para atlet,” ujarnya.

Menurut Bach, jika para penyelenggara Olimpiade seperti IOC dilanda keraguan, itu akan membuat banyak pihak panik.

Baca Juga: NAMANYA Olimpiade Tokyo 2020, Tapi Digelar 2021, Kapan Dimulai? Ini Jadwalnya, Lengkap Link Nonton Streaming

"Keraguan kami bisa menjadi ramalan yang terpenuhi dengan sendirinya. Olimpiade bisa saja hancur berkeping-keping,” kata Bach.

"Itulah mengapa kami harus menyimpan keraguan ini untuk diri kami sendiri," tutup Bach.*** Ghielman Mumtaza Muhammad/PR Solo Raya)

Halaman:

Editor: Arumi Razeta

Sumber: PR Solo Raya


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x