LIBURAN SERU! 25 Tempat Wisata Jogja Ini Viral, Tiket Masuknya Murah Banget, Cocok untuk Anak Kos dan Kuliahan

- 6 Juli 2022, 06:05 WIB
Candi Ratu Boko, Ilustrasi  25 Tempat Wisata Jogja Harga Tiket Masuknya Termurah, Nomor 21 Cuma Rp2.500, Banyak yang Gratis!
Candi Ratu Boko, Ilustrasi 25 Tempat Wisata Jogja Harga Tiket Masuknya Termurah, Nomor 21 Cuma Rp2.500, Banyak yang Gratis! /Tangkapan layar akun [email protected]

INDOTRENDS.ID - Terbaru 2022! Daftar 25 tempat wisata di Jogja harga tiket masuk termurah bahkan ada yang gratis! Pas buat yang mau jalan-jalan bawa pacar tanpa takut dompet bolong! Di manakah tempat wisata di Jogja atau Yogyakarta yang gratis alias harga tiket masuknya free? 

Cek terbaru 2022, daftar 25 tempat wisata di Jogja dengan harga tiket masuk termurah, bahkan banyak yang gratis alias tak usah bayar, cukup bayar parkir. Pas banget untuk anak kuliahan atau yang buat anak kos.

Asyik kan? Artinya kamu bisa refreshing dan healing di tempat-tempat wisata di Jogja ini pada akhir pekan bersama keluarga atau pacar, tanpa takut terkena 'kanker' alias kantong kering.

Contoh yang gratis adalah bila jalan-jalan ke kawasan wisata Bukit Bintang atau Malioboro. 

Candi Prambanan, salah satu destinasi wisata Jogja yang paling hits dan instagramable
Candi Prambanan, salah satu destinasi wisata Jogja yang paling hits dan instagramable PIXABAY/@tomjuniorwalker

Adapun contoh tempat wisata di Jogja dengan tarif termurah adalah Watu Goyang yang harga tiket masuknya cuma Rp2.500 hingga Rp5.000. Cek selengkapnya! 

Jogja merupakan destinasi wisata favorit, bukan hanya saat momen Lebaran 2022, namun juga hari-hari biasa.

Banyak spot menarik mulai dari wisata alam pegunungan, sejarah hingga pantai, hingga pantai-pantai yang indah.

Dan, jangan kaget ternyata banyak juga objek wisata Jogja yang tiket masuknya murah banget.

LENGKAP! 100 Tempat Wisata Jogja Beserta Harga Tiket Masuk, Nomor 8 Cuma Rp3.000, Lainnya Banyak yang Gratis! (foto ilustrasi: HeHa Ocean View)
LENGKAP! 100 Tempat Wisata Jogja Beserta Harga Tiket Masuk, Nomor 8 Cuma Rp3.000, Lainnya Banyak yang Gratis! (foto ilustrasi: HeHa Ocean View) tangkap layar YouTube @Baitul Alim

Bahkan, banyak juga banyak tenpat menarik yang gratis alias tidak perlu tiket masuk.

Berikut panduan lengkap Wisata Jogja untuk mengisi liburan Liburan 2022 beserta harga tiket masuknya.

1. Keraton Yogyakarta (tiket Rp8.000-Rp20.000/orang)

2. Candi Borobudur (tiket Rp25.000-Rp50.000)

3. Candi Prambanan (tiket Rp25.000-Rp75.000)

4. Candi Mendut (tiket Rp10.000)

5. Candi Sambisari (tiket Rp 3.000)

6. Candi Ratu Boko (tiket Rp40.000)

7. Candi Ijo (tiket Rp5.000)

8. Bukit Bintang (tiket Free)

9. Malioboro (tiket masuk free)

Tugu Jogja, ilustrasi wisata Jogja
Tugu Jogja, ilustrasi wisata Jogja Instagram/@aku_tj

10. Pasar Beringharjo (tiket masuk free)

11. Alun-alun Kidul (tiket masuk free)

12. Candi Kalasan (tiket Rp5.000)

13. Candi Pawon (tiket Rp10.000-Rp20.000)

14. Candi Plaosan (tiket Rp3.000)

15. Tebing Breksi (tiket Rp10.000-Rp20.000)

16. Kalibiru (tiket Rp10.000-Rp20.000)

17. Bukit Panguk (tiket Rp3.000)

18. Gunung Ireng Srubung (tiket Rp5.000)

19. Hutan Mangrove (tiket Rp3.000)

20. Watu Lumbung (tiket Rp5.000)

Obelix Hills, tempat wisata baru andalan Yogyakarta
Obelix Hills, tempat wisata baru andalan Yogyakarta

21. Watu Goyang (tiket Rp 2.500-Rp5.000)

22. Hutan Pinus Mangunan (tiket Rp5.000)

23. HEHA Ocean View (tiket Rp10.000-Rp20.000)

24. HEHA Sky View (tiket Rp15.000-Rp20.000)

25. Obelix Hills (tiket Rp 15.000)

 Itulah tempat rekomendasi 25 Wisata Jogja yang bisa dikunjungi di momen Liburan 2022 ini.

Foto ilustrasi: TIPS Berlibur dengan Anggaran Murah, Hemat, dan juga Gratis!
Foto ilustrasi: TIPS Berlibur dengan Anggaran Murah, Hemat, dan juga Gratis! tangkap layar YouTube @Baitul Alim

TIPS Berlibur dengan Anggaran Murah, Hemat, dan juga Gratis!

Selain melakukan persiapan dan browsing tempat wisata, jangan lupa pula untuk menyimak tips berlibur dengan anggaran murah dan gratis yang dirangkum tim IndoTrends.Id:

1. Lokasi menentukan anggaran

Cari tahu lokasi liburan yang terdekat dengan rumah, karena hal ini tentu akan membuat anggaran lebih murah.

2. Cari tiket & hotel yang sedang promo atau diskon

Sebaiknya lakukan liburan saat musim liburan di low season, karena bisa lebih hemat juga tidak terlalu ramai.

3. Pilih gaya liburan yang pas atau sesuai dengan kantong

Jika ingin liburan versi termurah tentu saja ala-ala backpacker yang kemana-mana memakai transportasi publik. Bahklan kalau perlu ke tempat wisata yang murah atau gratis, makan pun carilah di tempat makan penduduk lokal. Dengan cara ini Anda akan sangat super hemat dan irit.

TIPS Berlibur dengan Anggaran murah, gratis, dan hemat (foto ilustrasi Parang  Gombong, Purwakarta)
TIPS Berlibur dengan Anggaran murah, gratis, dan hemat (foto ilustrasi Parang Gombong, Purwakarta) tangkap layar IG @paranggombong_pwk, Reposted @_mels711_

4. Jika pergi berlibur ke luar negeri cari yang tempatnya free visa

Tempat liburan di luar negeri yang free visa seperti negara-negara di Asia Tenggara, yakni negara yang bertetangga dengan Indonesia.

5. Manfaatkan kenalan atau kerabat

Dengan memanfaatkan kenalan atau saudara atau bahkan teman yang tinggal di tempat tujuan berlibur bisa menjadi alternatif jitu untuk liburan murah dan gratis. Namun meski murah atau gratis, jangan lupa untuk membawakan oleh-oleh atau buah tangan kepada teman anda kerabat sebagai ucapan terima kasih. Setidaknya hal ini dapat menyenangkan mereka yang kita kunjungi.

*** 

Disclaimer: Sebagian isi mengutip Kuningan Talk dengan judul Panduan Lengkap 25 Tempat Wisata Jogja Beserta Info Harga Tiket, Asyik Banyak yang Masuknya Gratis!

Editor: Arumi Razeta


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah