Tempat Makan Enak Dekat Stasiun Balapan Solo di Mana? Cicipi Sate Kambing Buntel Pak Haji Kasdi, Bikin Nagih!

- 23 Mei 2024, 05:35 WIB
Di mana tempat makan enak di dekat Stasiun Balapan Solo? Cicipi Sate Kambing Buntel Pak Haji Kasdi, bikin boros nasi
Di mana tempat makan enak di dekat Stasiun Balapan Solo? Cicipi Sate Kambing Buntel Pak Haji Kasdi, bikin boros nasi /YouTube DiaryDapur Gita

Proses pembuatan sate buntel memang beda. Daging kambing dicincang hingga lembut dan dicampur dengan bumbu khusus lalu daging yang telah dibumbui tersebut dibentuk ke dalam kepalan pada tusuk sate yang lebih besar dari tusuk sate biasa.

Baca Juga: Di Mana Makan Enak Dekat Stasiun Balapan? Cicipi Soto Ayam Lamongan Cak No atau Rumah Makan Minang Berkah, Jos

Di mana tempat makan enak di dekat Stasiun Balapan Solo? Cicipi Sate Kambing Buntel Pak Haji Kasdi, bikin boros nasi
Di mana tempat makan enak di dekat Stasiun Balapan Solo? Cicipi Sate Kambing Buntel Pak Haji Kasdi, bikin boros nasi YouTube Boengkoes

Agar kepadatan daging pada tusuk sate terjaga, kepalan daging tersebut dibungkus dengan lapisan lemak daging. Kemudian, sate buntel dibakar hingga matang, sehingga lapisan lemak meleleh dan menciptakan sensasi unik saat disantap.

Sate Buntel kebanyakan disajikan dengan saus kecap dan beberapa bahan pelengkap seperti irisan tomat, cabe, bawang merah, dan kol.

Ketika disantap dalam keadaan masih panas, sate buntel memberikan pengalaman yang istimewa karena lemak yang membungkus daging masih meleleh.

Gurih semerbak rempah pada bumbu memberikan cita rasa khas pada sate buntel. Jika disantap dalam keadaan dingin, sensasi dan rasa sate buntel bisa berbeda karena lemak di sela-sela daging sudah kembali membeku.

*** 

Halaman:

Editor: Dian Toro


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah