Palestine Walk di Bandung, Simbol Dukungan Indonesia Untuk Kemerdekaan Palestina, Walikota: Kita Punya Utang

- 15 Mei 2021, 16:34 WIB
Peresmian Palestine Walk di Kota Bandung Jawa Barat.
Peresmian Palestine Walk di Kota Bandung Jawa Barat. /Humas Bandung/Rizal/

INDOTRENDS.ID - Ini wajah Taman Palestine Walk di Alun Alun Kota Bandung, simbol dukungan Indonesia untuk kemerdekaan Palestina.

Walikota Bandung Oded M. Danial mengingatkan, Indonesia masih punya utang besar memerdekakan Palestina.

Karena Palestina satu-satunya negara Asia - Afrika yang hingga kini belum merdeka sejak Konferensi Asia Afrika di Bandung tahun 1955.

Kota Bandung menunjukkan dukungan untuk Palestina melalui “Palestine Walk: Road to Freedom”.

Taman sepanjang 100 meter tersebut diresmikan langsung oleh Wali Kota Bandung Oded M. Danial bersama Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi dan Menteri Luar Negeri Palestina Dr. Riad Malki.

“Palestine Walk: Road to Freedom” berlokasi di Jalan Alun-Alun Timur, Kota Bandung, dan diresmikan pada Sabtu, 13 Oktober 2018.

Baca Juga: TERKUAK Penyebab Israel Biadab Terhadap Palestina, Diduga Buntut Puncak dari Akumulasi 3 Konflik Ini

Peresmian “Palestine Walk: Road to Freedom” merupakan rangkaian dari Pekan Solidaritas Indonesia untuk Palestina yang diselenggarakan Kementerian Luar Negeri RI.

Pembangunan “Palestine Walk: Road to Freedom” merupakan simbol dukungan Indonesia terhadap Palestina.

Halaman:

Editor: Arumi Razeta

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x