KABAR BAIK Buat Lulusan SMA Jurusan IPA, Ayo Sekolah Calon Pilot TNI AU, Gratis! Tertarik? Buruan Cek Syarat!

- 21 Agustus 2021, 08:29 WIB
Kabar baik buat para lulusan SMA jurusan IPA, ada peluang sekolah calon pilot TNI AU, gratis!  Tertarik? persyaratan lengkapnya, cek!
Kabar baik buat para lulusan SMA jurusan IPA, ada peluang sekolah calon pilot TNI AU, gratis! Tertarik? persyaratan lengkapnya, cek! /tni-au.mil.id

INDOTRENDS.ID - Kabar baik buat para lulusan SMA jurusan IPA, ada peluang sekolah calon pilot TNI AU, gratis! 

Tertarik? persyaratan lengkapnya, coba daftar segera, ditutup 31 Agustus 2021, jangan sampai telat! Buruan! 

Info resminya adalah "Penerimaan Calon Perwira PSDP Penerbang TNI Tahun Ajaran 2021".

Sedang dibuka pendaftaran Prajurit Sukarela Dinas Pendek (PSDP Penerbang TNI) Tahun Ajaran 2021. Bagi yang berminat untuk bergabung menjadi Penerbang TNI, cek syarat pendaftaran Prajurit Sukarela Dinas Pendek (PSDP Penerbang TNI) Tahun 2021 

WAKTU PENDIDIKAN:

▪︎ AKMIL MAGELANG dan LANUD SULAIMAN BANDUNG 6 bulan:
1. DIKSARIT (Pendidikan Dasar Keprajuritan): 3 bulan
2. DIKSARGOLPA (Pendidikan Dasar Golongan Perwira): 2 bulan
3. DIKPARA (Pendidikan Dasar Para): 1 bulan

▪︎ LANUD ADISUTJIPTO 23 bulan:
1. DIK INTENSIVE BAHASA INGGRIS: 3 bulan
2. BINA KELAS & BINA TERBANG: 19 bulan
3. KURSUS GPL: 1 bulan

Alumnus Sekolah Penerbang PSDP TNI nantinya akan diangkat menjadi prajurit TNI berpangkat Letnan Dua dan menjalankan ikatan dinas pertama untuk jangka waktu selama 10 (sepuluh) tahun.

Kemudian diberikan pilihan untuk tetap berkarier di TNI atau mengakhiri ikatan dinas.
Harus diperhatikan, selama proses penerimaan berlangsung, calon peserta tidak dipungut biaya apapun.

Halaman:

Editor: Dian Toro

Sumber: IndoTrends.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x