VIDEO Pecah Tangis Danu, Saksi Kunci Kasus Subang, Cuci Kaki Orangtuanya, Bersimpuh Memohon: Maafkan Aku!

- 24 Januari 2022, 05:35 WIB
Rumah kejadian pembunuhan di Jalancagak, Subang, dan Danu
Rumah kejadian pembunuhan di Jalancagak, Subang, dan Danu /kolase foto DeskJabar dan YouTube FAKTUIL

Soal kecerdasan, Yono mengakui jika anaknya Danu memang kurang. Alasannya karena dari segi pendidikan, Danu tidak berpendidikan tinggi.

“Saya juga gak menekan dia supaya pinter gitu. Suatu saat juga mungkin dia akan menjadi orang pinter. Diserahkan ke dirinya sendiri mencari ilmu”, kata Yono.

Namun yang pasti Yono mengatakan, dirinya senantiasa menekankan kepada Danu agar selalu jujur, rajin, sadar akan posisi serta taat pada tugasnya.

“Saya selalu menekankan kepada Danu di rumah orang tuh (harus) rajin-rajin bersih-bersih supaya pandangan tuan rumah ke Danu itu jangan sampai mengecewakan”, ujar Yono.

Yono ayah Danu (kiri) dan MOhammad Ramdanu alias Danu (kanan).
Yono ayah Danu (kiri) dan MOhammad Ramdanu alias Danu (kanan).

Siapa Danu sebenarnya?

Dikutip IndoTrends.Id dari Desk Jabar dari artikel KASUS SUBANG: DANU AKAN DITANGKAP? Sambil Menangis Danu Sungkem, Basuh dan Cium Kaki Ayah dan Ibunya, Yosef, Yoris, korban Tuti dan Amel memiliki hubungan darah secara langsung. Yosef merupakan suami dari Tuti dan ayah dari Yoris dan Amel.

Sedangkan Danu bukan keponakan asli dari almarhumah Tuti Suhartini yang menjadi korban pembunuh ibu dan anak di Subang. Danu juga bukan anak kandung dari Ny Ida kerabat Tuti. Namun sejak balita, Danu sudah dirawat Ny Ida di Subang.

"Saya menganggap Mama Ida sebagai ibu kandung. Dari kecil, dari bayi (dirawat)," ungkap Danu Subang dalam kanal YouTube Heri Susanto, Jumat 5 November 2021.

Danu lahir di Pulogadung, Jakarta 22 Januari 2000. Sebelum terjadi peristiwa pembunuh ibu dan anak di Subang, Danu mengaku berhubungan sangat baik dengan keluarga korban Tuti dan Amel termasuk dengan Yosef dan Yoris.

Halaman:

Editor: Dian Toro

Sumber: Desk Jabar


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah