Atlet India, Lakhsya Sen, Miliki Firasat Sebelum Kalahkan Anthony Ginting di Final Thomas Cup 2022

- 16 Mei 2022, 22:59 WIB
Lakhsya Sen, atlet badminton India yang kalahkan Anthony Sinisuka Ginting.
Lakhsya Sen, atlet badminton India yang kalahkan Anthony Sinisuka Ginting. /Instagram/senlakhsya/

 

INDOTRENDS.ID - Seolah menangkap firasat bisa dan yakin kalahkan Anthony Ginting dari Indonesia di Final Thomas Cup 2022, Lakhsya Sen dari India ternyata berkicau di Twitter sebelum berlaga di final Piala Thomas 2022 Minggu 15 Mei 2022.

Kicau Twitter Lakhsya Sen itu kini ramai mendapat sorotan karena ternyata dia benar-benar menang di luar dugaan warganet. 

Anthony Sinisuka Ginting memang menelan kekalahan dari Lakshya Sen. 

Lalu seperti apa bunyi kicau Lakhsya Sen yang seolah firasat kemenangan yang sudah dia tangkap sebelum berlaga tersebut? 

Atlet badminton asal India, Lakhsya Sen, berhasil membantai Anthony Sinisuka Ginting di partai pertama final Thomas Cup 2022.

Baca Juga: ETIKA Jelek Chirag Shetty dari India di Final Piala Thomas 2022 Kalahkan Ahsan & Kevin Ramai Disorot Netizen

Seperti diketahui, final Thomas Cup 2022 antara Indonesia vs India berlangsung pada Minggu, 15 Mei 2022, pukul 13.00 WIB.

Melakoni partai pertama lawan Ginting, Lakhsya Sen tampil gemilang di set kedua dan ketiga usai kalah di set pertama.

Sen berhasil menjadi pusat perhatian para pecinta bulu tangkis usai melumpuhkan Indonesia di partai pertama.

Diketahui, satu hari sebelum laga final Thomas Cup 2022, Sen sempat mengatakan bahwa besok adalah hari yang besar bagi India.

Baca Juga: Kalahkan Ginting di Final Thomas Cup 2022, Ini Profil Lakhsya Sen, Cek Instagramnya, Bukan Kaleng-kaleng!

Atlet badminton asal India, Lakhsya Sen, berhasil membantai Anthony Sinisuka Ginting di partai pertama final Thomas Cup 2022.
Atlet badminton asal India, Lakhsya Sen, berhasil membantai Anthony Sinisuka Ginting di partai pertama final Thomas Cup 2022. Tangkap layar Instagram.com/@senlaksya

Untuk itu, Sen meminta dukungan kepada warga India agar Negeri Barata bisa unggul dan memenangkan Piala Thomas.

"Besok adalah hari yang BESAR. Ayo BERSAMA-SAMA berikan yang terbaik. (Kami) butuh dukunganmu, INDIA," kata Sen di Twitternya, seperti dikutip dari Isu Bogor pada artikel berjudul Berhasil Bantai Ginting di Final Thomas Cup 2022, Lakhsya Sen Sempat Katakan Hal Ini: Besok...

Sebelum, Lakhsya Sen mengalahkan Ginting dengan skor tipis di set pertama dan ketiga hingga memenangkan partai pertama.

Kekalahan sang peringkat ke-5 badminton dunia atas Sen ini berhasil membuktikan bahwa India memiliki keunggulan yang tak boleh diremehkan.

Kemenangan Sen di partai pertama final Thomas Cup 2022 membuat India gemilang dan unggul 1-0 dari Indonesia.

***(Mutiara Ananda Hidayat/Isu Bogor)

Editor: Arumi Razeta

Sumber: Isu Bogor


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah