Materi Bahasa Indonesia Kelas 9: Apa Saja Unsur-Unsur Intrinsik Cerpen? Tema, Tokoh, Alur, Gaya Bahasa

- 15 September 2023, 11:23 WIB
Penjelasan lengkap tentang 7 macam unsur intrinsik dalam cerpen, di antaranya tema, tokoh dan penokohan, latar, alur, dan sudut pandang
Penjelasan lengkap tentang 7 macam unsur intrinsik dalam cerpen, di antaranya tema, tokoh dan penokohan, latar, alur, dan sudut pandang /pexels.com/sumit mathur/

INDOTRENDS.ID - Materi Bahasa Indonesia Kelas 9: Apa saja unsur-unsur intrinsik cerpen? Inilah yang dimaksud dengan tema, tokoh, alur, gaya bahasa, latar, sudut pandang, amanat dan gaya bahasa yang menjadi unsur-unsur intrinsik sebuah cerpen atau cerita pendek.  

 

1. Latar
Macam-macam unsur intrinsik selanjutnya adalah latar. Latar merupakan gambaran tempat, waktu, dan suasana cerpen.

  • Latar tempat menjelaskan di mana kejadian atau peristiwa dalam cerpen terjadi.
  • Latar waktu menjelaskan kapan kejadian atau peristiwa dalam cerpen terjadi.
  • Latar suasana menjelaskan gambaran suasana dalam sebuah cerpen.

2. Alur dan plot
Alur adalah rangkaian kronologi peristiwa dalam cerita pendek. Kemudian, alur dibedakan menjadi alur maju, alur mundur, dan alur campuran.

  • Alur maju adalah cerpen dengan peristiwa yang disajikan secara kronologis atau sesuai dengan urutan waktu dari awal ke akhir.
  • Alur mundur adalah cerpen dengan peristiwa yang dimulai dari akhir cerita ke awal cerita. Alur mundur disebut juga dengan istilah kilas balik.
  • Alur campuran adalah alur cerpen yang merupakan gabungan antara alur maju dan alur mundur. Jadi, rangkaian peristiwanya melompat-lompat antara peristiwa masa lalu dengan masa kini.

Sementara itu, plot merupakan gambaran peristiwa yang mengandung hubungan sebab akibat. Berikut ini merupakan skema plot:

3. Tema

Unsur intrinsik cerpen yang pertama adalah tema cerita. Tema adalah gagasan utama yang ingin disampaikan pengarang dalam cerpen. Bisa dikatakan, tema ini adalah nyawa dari sebuah cerita. Kenapa? Karena tema akan menentukan latar belakang cerita tersebut.

4. Tokoh dan penokohan
Tokoh merupakan pelaku dalam sebuah cerita. Tokoh terbagi atas tokoh utama dan tokoh tambahan.

Halaman:

Editor: Dian Toro


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x