Pro Justitia Sering Disebut di Kasus Pembunuhan Brigadir J Diotaki Ferdy Sambo, Artinya Apa?

- 16 September 2022, 16:19 WIB
Pro Justitia sering disebut dalam kasus pembunuhan Brigadir J oleh Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi. Apa sebenarnya arti pro justitia?
Pro Justitia sering disebut dalam kasus pembunuhan Brigadir J oleh Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi. Apa sebenarnya arti pro justitia? /

Istilah Pro Justitia sering disebut dalam kasus pembunuhan Brigadir J oleh Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi. Apa sebenarnya arti pro justitia? 

Seperti diketahui, Polri telah memeriksa Ferdy Sambo dan istri, Putri Candrawathi dengan menggunakan alat lie detector buat menguji kejujuran pengakuan mereka.

Sayangnya, hasil uji kejujuran dengan lie detector tidak diumumkan ke publik dengan asalan hasil uji lie detector projustitia untuk penyidik.

Lalu apa sebenarnya maksud dari pro justitia?

Dilansir dari laman tribratanewspolri, pro justitia merupakan istilah yang berkaitan dengan hukum.

Mengutip pendapat Yan Pramadya Puspa dalam buku Kamus Hukum: Edisi Lengkap Bahasa: Belanda-Indonesia-Inggris, pro justitia berarti demi hukum, untuk hukum atau undang-undang.

Lugasnya penggunaan istilah pro justitia merujuk pada tindakan yang dilakukan penegak hukum adalah legal dan sah guna kepentingan penegakan hukum.

Diksi pro justitia juga lazim dipakai pada dokumen atau surat resmi kepolisian dalam proses penyelidikan dan penyidikan, juga ditemui pula pada dokumen hukum kejaksaan dalam proses penyidikan atau penuntutan untuk kepentingan proses hukum.

Data-data yang bersifat pro justitia hanya untuk penegak hukum, tidak untuk publikasi.

Halaman:

Editor: Dian Toro


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x