'Umur Mama Gak Panjang' Dorce Gamalama Sampaikan Firasat Kematian, Tunjuk Anak-anaknya Urus Jenazahnya Kelak

- 25 Januari 2022, 20:16 WIB
Terus berjuang melawan penyakitnya, Dorce Gamalama di sisi lain menangkap firasat umurnya tak panjang lagi.
Terus berjuang melawan penyakitnya, Dorce Gamalama di sisi lain menangkap firasat umurnya tak panjang lagi. /Instagram/@ruben_onsu

INDOTRENDS.ID - Terus berjuang melawan penyakitnya, Dorce Gamalama di sisi lain menangkap firasat umurnya tak panjang lagi.

Hal itu dia sampaikan pada anak-anaknya, bahkan Dorce Gamalama sudah menunjuk anak-anak asuhnya untuk mengurus jenazahnya, sewaktu-waktu dia meninggal dunia. Anak-anak perempuan dia beri amanat memandikan jenazahnya.

Sementara anak-anak lelakinya dia beri amanah menguburkannya. "Saya udah bilang ke anak-anak, kamu jangan sakitin mama karena umur mama gak panjang," curhat Dorce Gamalama, IndoTrends.id kutip dari channel YouTube Denny Sumargo.

Bahkan Dorce Gamalama yang lahir di Solok tahun 1963 itu sudah menyiapkan kain kafan dan lokasi makamnya. 

"Di rumah saya di Lubang Buaya, itu mesjid. Di sebelahnya, itu rumah saya pulangnya (tempat peristirahatan terakhir)," cerita Dorce.

Baca Juga: Suatu Saat Meninggal, Dorce Gamalama Marah Bila Soal Gender Diperdebatkan 'Setelah Operasi, Saya Perempuan!'

Dorce menyebutkan, memang dirinya sudah jadi anak yatim piatu sejak masih bayi. Ayah meninggal saat dia usia 3 bulan. Ibu menyusul kepergian ayahnya saat dia berusia 4 bulan.

Kini dalam kondisi dirinya sakit-sakitan, Dorce Gamalama merindukan sekali ketemu dengan ayah ibu yang tak pernah ada dalam kenangan di memorinya karena dia masih terlalu kecil saat ditinggal wafat. 

"Saya ditinggal bapak umur 3 bulan, ditinggal Ibu umur 4 bulan. Jadi nggak kenal ibu, nggak kenal bapak," curhat sedihnya pada Denny Sumargo.

Halaman:

Editor: Dian Toro


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x