BACAAN NIAT Sholat Dhuha, Simak 3 Keutamaannya, Minimal 2 Rekaat, Lebih Bagus Lagi 4 Rekaat, Dibangunkan Surga

30 Juni 2022, 19:54 WIB
Berikut bacaan niat sholat Dhuha, simak juga 3 keutamaannya, lakukan sholat Dhuha minimal 2 rekaat, sangat dianjurkan 4 rekaat /PIXABAY/artadyagumelar/

INDOTRENDS.ID - Berikut bacaan niat sholat Dhuha, simak juga 3 keutamaannya, lakukan sholat Dhuha minimal 2 rekaat, sangat dianjurkan 4 rekaat karena itu jauh lebih baik.

Masya Allah! Salah satu keutamaan sholat dhuha adalah: Allah bangunkan surga untukmu kelak.

Yang pasti jika mau rezeki lancar, tunaikan sholat Dhuha setiap pagi sebelum duhur.

Pastinya dengan bersuci atau berwudhu dulu. Sesibuk apapun, sempatkan sholat Dhuha, justru untuk mempermudah segala urusan dan kesibukanmu pada hari itu. 

Seperti diketahui, sholat Dhuha adalah salah sunnah yang dianjurkan dalam Islam  yang dilakukan di waktu dhuha, yakni setelah matahari terbit dan sebelum matahari berada tepat di atas kepala.

Doa setelah sholat Dhuha. Pexels/Gabby K

Sholat Dhuha diamalkan memiliki berbagai keutamaan bagi umat muslim yang melaksanakanya, diantaranya sebagai berikut.

1. Diampuni Dosa

Hal ini sesuai dengan sabda Rassulullah SAW,

Barang siapa yang mengerjakan sholat dhuha dan mampu menjaganya setiap waktu, niscaya Allah akan mengampuni dosa-dosanya. Sekalipun dosa-dosanya itu sebanyak seperti buih di lautan," Hadis riwayat Tirmizi.

2. Dibuatkan Istana di Surga

Nabi Muhammad SAW bersabda kembaali dalam hadits riwayat Tirmidzi dan Ibnu Majah bersabda mengenai keutamaan sholat dhuha 12 rakaat. Bagi yang mengerjakan akan diberikan Allah SWT istana di surga.

"Barang siapa sholat Dhuha 12 rakaat, Allah akan membuatkan untuknya istana di surga."

Serta masih banyak lagi keutamaan dalam melakssanakan sholat dhuha.

 

Niat Sholat Dhuha

Bagi kamu yang ingin menunaikan sholat Dhuha berikut niat sholat dhuha dalam bahasa arab, latin dan terjemahanya. 

Dalam madzhab Syafi’i, lafal niat Shalat Dhuha sebagai berikut:

أُصَلِّى سُنَّةَ الضُّحَى رَكْعَتَيْنَ لِلَّهِ تَعَالَى

(Usholli sunnatadh dhuhaa rok’ataini lillaahi ta’aalaa)

Artinya: “Aku niat Shalat Sunah Dhuha dua rakaat karena Allah Ta’ala”. (Kamila Astrilia/ Berita DIY)

 KUMPULAN DOA SEHARI-HARI MUSLIM 

Baca doa dulu sebelum presentasi atau pidato di depan umum biar lancar Mohamed Hassan

DOA Lancar Bicara di Depan Banyak Orang, Doa Lancar Presentasi, atau Doa Agar Mudah Menjelaskan di Depan Umum

Ini doa agar lancar berbicara di depan umum, atau agar dimudahkan sebelum presentasi.

Artinya, ini doa agar kita bisa mudah menjelaskan di depan banyak orang.

Seringkali di antara kita, merasa ketakutan ketika menjelang jadwal bicara di depan banyak orang.

Apa yang sudah disiapkan seringkali mendadak hilang dari ingatan karena sudah deg-degan di depan banyak orang.

Nah, inilah doa agar pikiran dan hati kita tenang sehingga saat kita menjelaskan atau presentasi dan ceramah menjadi lancar, ide-ide mengalir dengan segar dan menarik.

Orang yang mendengarkan pun cepat paham, tertarik bahkan terkesima!

Berikut ini bacaan doanya .....

Rabbi isyrah lii shadrii. Wayassir lii amrii. Wauhlul ‘uqdatan min lisaanii. Yafqahuu qawlii.

Artinya: " Ya Tuhan, lapangkanlah dadaku, mudahkanlah segala urusanku, dan lepaskanlah kekakuan lidahku, agar mereka mengerti perkataanku." (QS. Thaahaa: 25-28)

KUMPULAN DOA SEHARI-HARI MUSLIM 

Ilustrasi Corona atau Covid-19 pixabay.com/geralt

DOA  Mencegah Diri dan Keluarga Ketularan Covid-19 Sekaligus Dzikir Agar Pandemi Virus Corona Cepat Berakhir

Ini bacaan istigfar selama pandemi Covid-19. 

Perbanyaklah membaca bacaan istigfar ini agar virus corona segera berlalu atas izin Allah SWT.

Agar kita, orangtua, sahabat dan umat manusia luput dari Covid-19.

Perhatikan bacaan istigfar berikut dan simak arti dan maknanya:

 

رَبِّ إِنِّي ظَلَمْتُ نَفْسِي فَاغْفِرْ لِي فَغَفَرَ لَهُ إِنَّهُ هُوَ الْغَفُورُ الرَّحِيمُ

Rabbi innii zhalamtu nafsii faghfirlii faghafaralah. Innahuu huwal-ghafuururrahiim.

Artinya

Ya Tuhanku, sesungguhnya aku telah menganiaya diriku sendiri karena itu ampunilah aku”. Maka Allah mengampuninya, sesungguhnya Allah Dialah Yang Maha Pengampun lagi Maha Penyayang” (QS. Al Qashash: 16).

Catatan: KUMPULAN DOA SEHARI-HARI MUSLIM 

 

iustrasi tidur

DOA Bangun Tidur, Bacaan Arab, Latin dan Terjemahannya, Agar Terhindar Kematian Saat Kondisi Tidur

Ini bacaan doa bangun tidur. Mengapa doa bangun tidur penting bagi muslim? 

Karena sebagai tanda syukur bahwa kita masih diberi nafas dan nyawa.

Bukankah kita pernah atau sering mendengar seseorang meninggal dunia dalam kondisi tidur dan tak bangun-bangun lagi?

Nah, doa bangun tidur agar kita terhindar dari kematian saat tidur. 

 

Doa bangun tidur ini sesuai hadits riwayat Imam Bukhari dan Imam Muslim.

الْحَمْدُ لِلَّهِ الَّذِى أَحْيَانَا بَعْدَ مَا أَمَاتَنَا وَإِلَيْهِ النُّشُورُ
Alhamdulillaahil ladzii ahyaanaa ba’da maa amaatanaa wa ilaihin nusyuur.

Artinya
"Segala puji bagi Allah SWT yang telah menghidupkan kami setelah Dia mematikan kami. Dan kepada-Nya lah kami kembali.

KUMPULAN DOA SEHARI-HARI MUSLIM KLIK 

Ilustrasi wanita bercermin. Pexels/Andrea Piacquadio

DOA Berhias atau Doa Sedang Berdandan di Depan Cermin, Agar Pesona Tidak Hanya Memancar di Wajah, Juga Hati
 
Ini bacaan doa berdandan atau doa sedang berhias di depan cermin, tuntunan Rasululullah SAW ini penting, karena sebagai tanda syukur atas anugerah wajah dari Allah SWT. 

Doa ketika bercermin dimaksudkan agar keindahan wajah kita, diiringi dengan anugerah indah akhlak dan kepribadian kita.

Bercermin Times of India

 

Sehingga kecantikan atau ketampanan orang yang bercermin bukan sekadar fisik tapi juga terpancar keindahan dari dalam. 

Atau orang sering mengistilahkan dengan 'inner beauty.'

Doa ketika bercermin ini sesuai hadist riwayat Imam Baihaqi dan Ibnu Sunni serta dicantumkan Imam Nawawi dalam Al Adzkar.

اللَّهُمَّ كَمَا حَسَّنْتَ خَلْقِي فَحَسِّنْ خُلُقِي

Alloohumma kamaa hassanta kholqii fahassin khuluqii

Artinya
"Ya Allah, sebagaimana Engkau baguskan tubuhku, maka baguskanlah akhlakku.

Catatan: KUMPULAN DOA SEHARI-HARI MUSLIM 

Ilustrasi mandi yang di tiga waktu yang dilarang Rasulullah karena berdampak fatal bahkan hingga menyebabkan kematian Pixabay

BACAAN Doa Sebelum Masuk Kamar Mandi atau Toilet / WC Tuntunan Rasulullah SAW, Bukan Sekedar Bersihkan Najis

Ini doa sebelum masuk kamar mandi atau toilet (WC, kakus) tuntunan Rasulullah SAW. 

Doa sebelum masuk kamar mandi atau toilet / WC ini penting, agar terhindar dari berbagai kejadian tak menyenangkan di kamar mandi.

Tahu sendiri kan? 

Kamar mandi apalagi toilet itu tempat membersihkan najis atau kotoran.

Tak jarang orang mengalami sial di kamar mandi. 

Ada yang terpeleset sampai meninggal dunia.

Baca bacaan doa sebelum masuk kamar mandi atau toilet agar kita nyaman, terhindar dari hal-hal tak menyenangkan. 

Berikut bacaan doa sebelum masuk kamar mandi bersumber dari hadis riwayat Imam Bukhari dan Imam Muslim:

اللَّهُمَّ إِنِّى أَعُوذُ بِكَ مِنَ الْخُبُثِ وَالْخَبَائِثِ

Alloohumma innii a’uudzubika minal khubutsi wal khobaa-its

Artinya.

"Ya Allah, sesungguhnya aku berlindung kepadaMu dari setan laki-laki dan setan perempuan.

Catatan: KUMPULAN DOA SEHARI-HARI MUSLIM 

Bacaan Doa Sebelum Memakai Pakaian 

Ini doa sebelum memakai pakaian, tuntunan Rasulullah SAW. 

Agar pakaian yang kita kenakan membawa kenyamanan, keberkahan dan kepantasan ketika dipandang orang lain.

Panjatkan doa sebelum memakai pakaian agar aurat kita tertutup dan cara berpakaian sudah sesuai ridho Allah SWT.

Ilustrasi berpakaian simpel tetap trendy

 

Berikut bacaan doa sebelum memakai pakaian dikutip dari hadis riwayat Abu Dawud.

الْحَمْدُ لِلَّهِ الَّذِى كَسَانِى هَذَا الثَّوْبَ وَرَزَقَنِيهِ مِنْ غَيْرِ حَوْلٍ مِنِّى وَلاَ قُوَّةٍ

Alhamdulillaahil ladzii kasaanii haadzats tsauba warozaqoniihi min ghoiri haulin minnii walaa quwwah

Artinya

"Segala puji bagi Allah SWT yang telah memberikan pakaian dan rezeki kepadaku tanpa daya dan upaya dariku"

 

KUMPULAN DOA SEHARI-HARI MUSLIM KLIK DI SINI >>>

DOA Setelah Makan, Agar Makanan yang Disantap Seorang Muslim Membawa Berkah Kesehatan Jasmani Maupun Rohani

Bukan hanya berdoa sebelum makan, jangan lupa doa setelah makan, seperti tuntunan Rasulullah SAW.

Agar makanan yang kita santap membawa berkah kesehatan jasmani dan rohani.

Agar makanan yang disantap tidak sekedar mengenyangkan, juga menyehatkan dan membawa energi positif bagi yang menyantap.

Sarapan pagi penting untuk kesehatan.

 

Berikut bacaan doa setelah makan, bersumber dari hadis riwayat Tirmidzi, Abu Dawud, Ibnu Majah dan Ahmad:

الْحَمْدُ لِلَّهِ الَّذِى أَطْعَمَنَا وَسَقَانَا وَجَعَلَنَا مُسْلِمِينَ

Alhamdulillaahil ladzii ath’amanaa wasaqoonaa waja’alanaa muslimiin.

Artinya

"Segala puji bagi Allah yang telah memberi makan dan minum kepada kami dan menjadikan kami orang-orang muslim

KUMPULAN DOA SEHARI-HARI MUSLIM KLIK DI SINI >>>

Doa antara Adzan dan Iqomah Tuntunan Rasulullah Nabi Muhammad SAW,  Agar Allah SWT Jauhkan dari Kecelakaan

Ini bacaan doa antara adzan dan iqomah tuntutan Rasulullah Nabi Muhammad SAW. 

Agar Allah SWT menjaga kita dari kecelakaan dan kriminalitas.

Hafalkan dan amalkan bacaan doa antara adzan dan iqomah ini.

Ilustrasi adzan. //Dok. PRMN/

 

Karena antara adzan dan iqomah itu saat-saat mustajab berdoa, mudah  dikabulkan Allah SWT. 

Berikut ini bacaan doa antara adzan dan iqomah :


اللَّهُمَّ رَبَّ هَذِهِ الدَّعْوَةِ التَّامَّةِ وَالصَّلاَةِ الْقَائِمَةِ آتِ مُحَمَّدًا الْوَسِيلَةَ وَالْفَضِيلَةَ وَابْعَثْهُ مَقَامًا مَحْمُودًا الَّذِى وَعَدْتَهُ

Alloohumma Robba haadzihid da’watit taammah. washsholaatil qoo-imah. Aati Muhammadanil wasiilata wal fadliilah. Wab’atshu maqooman mahmuudanil ladzii wa ‘adtah

Artinya
"Ya Allah, Tuhan panggilan yang sempurna dan shalat yang akan didirikan ini. Berikanlah wasilah dan keutamaan kepada Muhammad. Bangkitkanlah dia pada kedudukan yang terpuji seperti yang Engkau janjikan kepadanya.

KUMPULAN DOA SEHARI-HARI MUSLIM KLIK DI SINI >>>

 

Mengemudikan mobil unsplash.com

DOA Naik Kendaraan atau Doa Sebelum Masuk Mobil atau Angkutan Umum, Agar Selamat, Dijauhkan Kecelakaan

Ini naik kendaraan, atau doa sebelum masuk mobil atau doa naik kendaraan umum.

Pastikan berdoa dulu sebelum naik kendaraan, agar aman, dijauhkan dari kecelakaan dan kriminalitas.

Intinya, ini doa mencegah kecelakaan. 

Kalaulah kecelakaan dan nasib sial tetap terjadi, kita sudah berdoa. 

Artinya kita kepergian kita sudah diberkahi, sudah dalam ridho Allah SWT. 

 Bersumber dari Surat Az Zukhruf ayat 13 – 14, ini doa sebelum naik kendaraan : 

 

سُبْحَانَ الَّذِى سَخَّرَ لَنَا هَذَا وَمَا كُنَّا لَهُ مُقْرِنِينَ وَإِنَّا إِلَى رَبِّنَا لَمُنْقَلِبُون

Subhaanal ladzii sakhkhoro lanaa haadzaa wamaa kunnaa lahuu muqriniin. Wa innaa ilaa Robbinaa lamunqolibuun.

Artinya

Mahasuci Dia yang telah menundukkan semua ini bagi kami padahal sebelumnya kami tidak mampu menguasainya. Dan sesungguhnya kami akan kembali kepada Tuhan kami".

KUMPULAN DOA SEHARI-HARI MUSLIM KLIK DI SINI >>>

DOA Sebelum Masuk Pasar, Mall, Toko, atau Supermarket, Ini Bacaan Doa Sebelum Belanja 

Ini bacaan doa sebelum masuk pasar, supermarket, toko, atau mall. Bacalah doa sebelum belanja ini agar mendapat berkah dari Allah SWT.

Terutama mendapat berkah barang belanjaan yang terbaik.

Ilustrasi shopping

Dibimbing Allah SWT untuk mendapatkan harga yang tidak menipu atau mengecoh pembeli.

Doa sebelum masuk pasar juga agar dijauhkan dari godaan setan saat berbelanja.

Brsumber dari hadis riwayat Tirmidzi dan Ibnu Majah, inilah bacaan doa sebelum masuk pasar atau doa sebelum berbelanja :

لاَ إِلَهَ إِلاَّ اللَّهُ وَحْدَهُ لاَ شَرِيكُ لَهُ لَهُ الْمُلْكُ وَلَهُ الْحَمْدُ يُحْيِى وَيُمِيتُ وَهُوَ حَىٌّ لاَ يَمُوتُ بِيَدِهِ الْخَيْرُ وَهُوَ عَلَى كُلِّ شَىْءٍ قَدِيرٌ

Laa ilaaha illalloohu wahdahu laa syariikalah. Lahul mulku walahul hamdu Yuhyii wa yumiitu wahuwa hayyun laa yamuut. Biyadihil khoir wahuwa ‘alaa kulli syai-in qodiir.

Artinya

"Tiada tuhan selain Allah Yang Maha Esa, tiada sekutu bagi-Nya. Dia yang mempunyai kerajaan dan segala pujian. Dia lah yang menghidupkan dan mematikan, dan Dia Mahahidup yang tidak mati. Di tangan-Nya segala kebaikan dan Dia Mahakuasa atas segala sesuatu" ***

KUMPULAN DOA SEHARI-HARI MUSLIM KLIK DI SINI >>>

 

 

 

 
Editor: Dian Toro

Tags

Terkini

Terpopuler