JAM BERAPA Buka Puasa Ternate - Maluku Utara Hari Ini, Cek Jadwal Imsak Selama Ramadhan 2022 Sebulan Penuh!

- 5 April 2022, 18:36 WIB
Jadwal waktu berbuka puasa dan Adzan Maghrib untuk wilayah Ternate - Maluku Utara
Jadwal waktu berbuka puasa dan Adzan Maghrib untuk wilayah Ternate - Maluku Utara /suaramuhammadiyah.id

 

INDOTRENDS.ID - Jam berapa waktu berbuka puasa dan waktu sahur hari ini di Ternate dan sekitarnya? Cek jadwal berbuka dan sahur hari ini di  Ternate - Maluku Utara tersedia lengkap doa berbuka puasa, niat berpuasa, ditambah sunnah saat berbuka puasa dan sunnah makan sahur.

Doa Berbuka Puasa

Selama ini ada dua versi doa berbuka puasa yang dibaca Rasulullah SAW sebagaimana disebutkan dalam riwayat Bukhari dan Muslim serta Abu Daud. Berikut dua versi bacaan niat berbuka puasa :

1. Doa Berbuka Puasa Menurut HR Bukhari dan Muslim

اَللّهُمَّ لَكَ صُمْتُ وَبِكَ آمَنْتُ وَعَلَى رِزْقِكَ أَفْطَرْتُ بِرَحْمَتِكَ يَا اَرْحَمَ الرَّحِمِيْنَ

Allahumma laka shumtu wa bika amantu wa'ala rizqika afthartu. Birrahmatika yaa arhamar roohimin.

Artinya: "Ya Allah, untukMu aku berpuasa, dan kepadaMu aku beriman, dan dengan rezekiMu aku berbuka. Dengan rahmatMu wahai yang Maha Pengasih dan Penyayang."

2. Doa Berbuka Puasa Menurut HR Abu Daud

ذَهَبَ الظَّمَأُ وَابْتَلَّتِ الْعُرُوقُ، وَثَبَتَ الأَجْرُ إِنْ شَاءَ اللهُ

Dzahabaz zhama'u wabtallatil 'uruqu wa tsabatal ajru, insyaallah.

Artinya: "Telah hilang rasa haus, dan urat-urat telah basah serta pahala telah tetap, insya Allah."

Adapun bacaan niat puasa adalah: 

نَوَيْتُ صَوْمَ غَدٍ عَنْ اَدَاءِ فَرْضِ شَهْرِ رَمَضَانَ هذِهِ السَّنَةِ ِللهِ تَعَالَى

Nawaitu shauma ghodin 'an adaa'i fardhi syahri romadhoona haadzihis sanati lillahi ta'ala

Artinya: Saya niat berpuasa esok hari untuk menunaikan kewajiban di bulan Ramadhan tahun ini, karena Allah Ta'ala.

Seperti dilansir dari laman suaramuhammadiyah.id, berikut link waktu berbuka puasa Ternate hari ini dan Jadwal Imsakiyah Ramadhan 2022 atau Ramadhan 1443 H di Ternate - Maluku Utara yang dirilis Pengurus Pusat Muhammadiyah. 

>>> Maluku Utara – Ternate : LINK

 Jadwal waktu berbuka puasa dan Adzan Maghrib untuk wilayah Ternate - Maluku Utara
Jadwal waktu berbuka puasa dan Adzan Maghrib untuk wilayah Ternate - Maluku Utara pixabay.com/ xegxef

Sunnah Berbuka Puasa

1. Menyegerakan berbuka puasa

Disunahkan menyegerakan berbuka puasa ketika adzan magrib berkumandang. 

Dari Sahl bin Sa’ad, Rasulullah SAW bersabda, “Senantiasa manusia dalam kebaikan selama merekamenyegerakan berbuka puasa.” (HR Bukhari dan Muslim)

2. Disunahkan berbuka dengan kurma, atau makanan/minuman manis lainnya

Adapun dalil berbuka puasa dengan kurma adalah hadis berikut:

Dari Anas, “Nabi SAW berbuka dengan ruthob (kurma matang) sebelum salat. Kalau tidak ada, dengan tamar (kurma yang dikeringkan). Kalau tidak ada kurma juga, beliau berbuka dengan minum beberapa teguk air.” (HR Abu Dawud dan Tirmidzi)

Berkata Imam Ar-Ruyani di dalam Kitabul Iman, “Jika tidak menemukan kurma, maka berbuka puasa dengan makanan yang manis, karena puasa mengurangi pandangan, sedangkan kurma memulihkannya, begitu pula makanan manis.”

3. Memberi makan berbuka kepada orang yang berpuasa Lainnya

Adapun dalil memberi makan untuk berbuka sesuai hadis berikut:

“Barangsiapa memberi makanan untuk berbuka kepada orang yang puasa, maka ia akan mendapat ganjaran sebanyak ganjaran orang yang berpuasa itu, tidak dikurangi sedikitpun.” (HR Tirmidzi).

4. Tidak Berlebihan Saat Berbuka

Jangan makan dan minum berlebihan saat berbuka puasa seolah 'balas dendam.' 

"Tidak ada tempat paling buruk yang dipenuhi isinya oleh manusia, kecuali perutnya. Karena sebenarnya cukup baginya beberapa suapan untuk menegakkan punggungnya. Kalaupun ia ingin makan, hendaknya ia atur dengan cara sepertiga untuk makanannya, sepertiga untuk minumannya, dan sepertiga lagi untuk nafasnya.” (HR. Ahmad, an-Nasa’i dan At-Tirmidzi).

Sunnah Sahur

1. Makan Sahur

Berpuasa itu tidak harus makan sahur. Tapi disunahkan makan sahur dulu, baru berpuasa, seperti hadits riwayat Anas bin Malik dijelaskan bahwa Rasulullah SAW bersabda:

“Sahurlah kalian, karena sesungguhnya dalam sahur terdapat barakah.” (Muttafaqun ‘alaih)

2. Mengakhirkan Sahur

Hal sunah lainnya adalah mengakhirkan waktunya, mendekati terbit fajar.

Seperti hadits yang diriwayatkan Anas bin Malik dari Zaid bin Tsabit, dia bekata:

"Kami makan sahur bersama Rasulullah SAW, kemudian (setelah makan sahur) kami berdiri untuk melaksanakan shalat. Aku (Anas bin Malik) berkata: "Berapa perkiraan waktu antara keduanya (antara makan sahur dengan shalat fajar)?" Zaid bin Tsabit berkata: ’(seperti waktu yang dibutuhkan untuk membaca) 50 ayat’.” (Muttafaqun ‘alaih)

***   

Editor: Arumi Razeta


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x