Kolonialisme Adalah? Inilah 10 Negara yang Tidak Pernah Dijajah, 80 Persen dari Asia

26 September 2022, 14:06 WIB
Inilah daftar 10 negara yang tidak pernah dijajah, 8 negara dari benua Asia. (Ilustrasi penjajahan Belanda) /Twitter/@tukangpulas/

INDOTRENDS.ID - Kolonialisme itu apa? Inilah 10 negara di dunia yang tak pernah dijajah negara lain. 80 persen dari Benua Asia.

Penjajahan atau kolonialisme adalah tindakan sepihak negara penguasa dalam memperluas wilayah kekuasaannya dengan menguasai negara lain dan mengklaim sebagai wilayah kekuasaannya.

Berikut 10 Negara yang Tak Pernah Dijajah

1. Arab Saudi

Arab Saudi memiliki hamparan padang pasir yang luas yang memiliki iklim yang gersang dan tandus.

Itu sebabnya tidak banyak sumber daya alam yang memiliki daya tarik dari negara-negara superior untuk menjajah negara ini.

2. Thailand

Thailand adalah negara dari Asia Tenggara yang beruntung tidak pernah dijajah bangsa lain. Thailand yang terbuka dan membuka diri dengan negara-negara asing sehingga tidak dijajah oleh bangsa lain.

3. Nepal

Nepal negara Asia yangh tak pernah dijajah, sudah ada sejak tahun 1768, pada saat itu Nepal menjadi negara yang berbentuk sebuah kerajaan.

Namun, pada tahun 2008, Nepal resmi menjadi negara republik, diapit oleh negara India dan Tiongkok ini, yang membuat Nepal tidak pernah dijajah yaitu karena mendapatkan perlindungan dari Inggris.

4. Denmark

Selain tak pernah dijajah, Denmark dikenal dengan salah satu negara yang paling aman di dunia, di sana memang bisa dibilang tingkat kriminalitas rendah.

Denmark juga berprestasi karena menjadi salah satu negara yang memiliki tingkat kesejahteraan masyarakatnya cukup tinggi.

5. Ethiopia

Ethiopia ini cukup unik jika dibandingkan dengan negara-negara Afrika lainnya karena tidak pernah dijajah selama masa Perebutan Afrika dan terus merdeka hingga tahun 1936.

Namun negara ini diketahui pernah mengalahkan upaya penjajahan Italia tada 1896 dalam perang Battle of Adwa.

6. Bhutan

Bhutan, negara tetangga Nepal, merupakan negara yang tidak pernah dijajah oleh bangsa asing. Karena Bhutan merupakan negara yang terisolir dan memiliki pertahanan yang sulit diserang oleh negara lain.

7. Tiongkok

Mengapa Tiongkok atau China tak pernah dijajah? Salah satu negara tertua di dunia ini, karena selama abad 19 hingga awal abad 20, Tiongkok sudah melakukan hubungan kerjasama perdagangan dengan beberapa negara koloni seperti Prancis, Inggris, Jerman, Amerika Serikat dan Jepang.

Itulah penyebab Tiongkok tidak pernah dijajah.

8. Jepang

Jepang beruntung tak pernah dijajah, tapi Jepang enjajah Indonesia selama 3,5 tahun.

Faktor membuat Jepang tidak pernah dijajah adalah Jepang salah satu negara yang superior.

Jepang pernah terpuruk karena dua daerah Hiroshima dan Nagasaki sempat diserang oleh Amerika Serikat dengan bom atom. Tapi akhirnya Jepang menjadi negara termaju seperti sekarang.

9. Iran

Iran tak pernah dijajah negara lain padahal dulu negara Inggris dan Rusia tertarik ingin menjajah Iran. Rusia berhasil merebut beberapa wilayah utara pada abad ke-19 dan Inggris memperoleh kekuasaan di timur Kekaisaran Persia.

10. Afghanistan

Inggris pernah berminat menjajah Afghanistan tapi kandas karena pada perang Anglo-Afghanistan (1839) Afghanistan dapat menaklukkan tentara Inggris.

***

 

Editor: Dian Toro

Tags

Terkini

Terpopuler