Di Mana Sarapan Enak dan Tempat Ngopi Asyik Kota Bandung? Yuk Ke Kopi Saring Sinar Pagi, Mulai Rp5 Ribu Aja!

21 Desember 2023, 11:01 WIB
Menu sarapan enak di Kedai Kopi Saring Sinar Pagi di Kota Bandung, khas menu Pontianak /IG Kopi Saring Sinar Pagi/

INDOTRENDS.ID - Di Mana Sarapan Enak dan Tempat Ngopi Asyik Kota Bandung? Yuk Ke Kopi Saring Sinar Pagi, mulai harga Rp5 Ribu aja, mau? 

Lalu apa saja menu menu sarapan enak di Kopi Saring Sinar Pagi di Kota Bandung favorit pengunjung?

Catat dulu, alamat tempat sarapan ini berada di Jalan Lombok No. 30 yang buka dari jam 06.30 sampai 11.30 WIB.

Walau lokasi di Kota Bandung, menu sarapan enak khas berbagai kota ada di kedai ini.

Misalnya sarapan enak ala kota Pontianak yang ternyata justru menjadi tema tempat makan khas sarapan pagi di Kedai Kopi Saring Sinar Pagi ini.

Sebab menu yang disajikan didominasi kudapan hingga minuman legendaris khas daerah berjuluk Kota Khatulistiwa itu.

Baca Juga: Di Mana Sarapan Enak di Kota Bandung? Coba Ke Roemah Helena atau Warung Ubi Ibu, Enak dan Harga Ramah Dompet!

Kopi Saring Sinar Pagi, salah satu rekomendasi tempat sarapan enak, murah, dan viral di pusat Kota Bandung Instagram @ nongssssga

Asal tahu saja, walau berjualan dengan tempat berbentuk tenda, namun jangan kaget jika lokasi sarapan satu ini kerap ramai dikunjungi pembeli.

Terlebih saat akhir pekan atau weekend, siap-siap saja nggak kebagian tempat duduk! 

Sebab tidak hanya warga lokal, pembeli dari luar daerah pun tak ketinggalan ingin mencicipi varian menu nikmat di tempat sarapan ini.

Baca Juga: Apa Sarapan Enak di Kota Bandung? Coba ke Kopi Moyan di Jalan Anggrek 30, Menu Bruch-nya Cetar! Mulai Rp5 Ribu

Meski namanya Kopi Saring, tentu menu disediakan bukan sekedar kopi.

Banyak pilihan lainnya yang tak kalah memanjakan lidah. 

Selain Kopi Saring Pontianak, ada juga Teh Tarik, Bakwan Pontianak, Nasi Telor Pontianak, Roti Srikaya, Pisang Goreng Srikaya, Choipan Pontianak, Bakmi Kepiting dan masih banyak lagi.

Ramah di kantong, harga yang dibanderol di tempat sarapan ini adalah mulai dari Rp5.000.

Baca Juga: Sarapan Enak di Bandung di Mana ya? Coba Menu Kedai Teapotto dan Djaya Mandiri Sejahtera, Mulai Rp10 Ribuan

*** 

 

Editor: Dian Toro

Tags

Terkini

Terpopuler