Serunya Permainan Lato-Lato Bisa Berbuah Petaka, Benarkah Mainan Ini Berbahaya? Simak Ulasan dan Sejarahnya

- 10 Januari 2023, 10:00 WIB
Mainan Lato Lato, banyak manfaat namun juga ada bahaya mengintai
Mainan Lato Lato, banyak manfaat namun juga ada bahaya mengintai /Portal Purwokerto/TikTok

INDOTRENDS.ID - Siapa tak kenal permainan lato lato?  Mainan lawas era tahun 80-an yang kini tiba-tiba muncul lagi dan menggejala, merajalela dimainkan oleh semua kalangan.

Tak hanya anak-anak tapi juga orang dewasa, laki-laki, perempuan, anak sekolah, mahasiswa, juga orang dewasa. Bahkan sedang viral juga di youtube dalam suatu acara beberapa orang tua terdiri dari tentara, polisi, dan beberapa pejabat memainkan lato-lato bersama.

Bahkan Presiden Joko Widodo pun sempat terkekeh-kekeh melihat Gubernurnya, Ridwan Kamil sedang kesulitan bermain lato lato.

Di negara asalnya Amerika Serikat, permainan ini disebut sebagai clankers, knockers. Ada juga yang menyebutnya click-clakcs. Permainan ini terilhami oleh alat berburu untuk mengusir binatang liar yang menjadi predator dipeternakan para koboi di Argentina.

Baca Juga: 4 Rekomendasi Anime yang Cocok untuk Ditonton Anak-anak, Bebas dari Adegan Dewasa, Edukatif dan Seru

Lalu alat berburu ini bermigrasi ke Amerika Utara yang berubah wujud menjadi mainan anak-anak. Melansir situs All Thats Interesting di Eropa, saking digemarinya permainan ini sampai-sampai sempat digelar lomba lato-lato yang kemudian menjadi agenda tahunan pada festival rakyat.

Dulu di Jawa Timur dan Jawa Tengah mainan ini dinamakan dengan dolanan ethek-ethek, sesuai bunyinya saat dimainkan, yang sekarang baru diketahui namanya adalah lato-lato.

Presiden Joko Widodo dan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil main Lato Lato
Presiden Joko Widodo dan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil main Lato Lato //Instagram/ @ridwankamil

Memainkan  dan membentur-benturkan dua bola plastik keras yang saling terkait dengan seutas tali ini sepertinya nampak mudah, namun silakan coba dulu. Bagi pemula dijamin akan cukup bikin stress. Alih-alih bisa langsung berhasil, bisa-bisa malah kena bentur ke tangan atau kepala kita sendiri dan meringis kesakitan.

Halaman:

Editor: Rahman Dhani

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x