TERJAWAB! Penyebab Burung Puyuh Tidak Bisa Terbang Tinggi, Ternyata Faktor Bentuk Badan dan Ekor

- 4 Juni 2023, 19:26 WIB
Apakah burung puyuh bisa terbang? Benarkah burung puyuh bisa terbang tapi tidak bisa tinggi seperti burung-burung lainnya?
Apakah burung puyuh bisa terbang? Benarkah burung puyuh bisa terbang tapi tidak bisa tinggi seperti burung-burung lainnya? /Pixabay

INDOTRENDS.ID - Apakah burung puyuh bisa terbang? Benarkah burung puyuh bisa terbang tapi tidak bisa tinggi seperti burung-burung lainnya?

Ya, sebenarnya burung puyuh bisa terbang tapi tidak terlalu tinggi.

Lalu apa yang membuat burung puyuh terbangnya tidak bisa tinggi?

Ternyata penyebabnya adalah karena ukuran tubuh yang kecil dan gemuk dengan kaki yang pendek membuat dia sulit terbang.

Burung puyuh berbadan bulat, sedangkan sayapnya pendek jadi tidak sepadan, ekornya pun pendek.

Walau tak bisa terbang tinggi, banyak keunggulan dan keunikan burung puyuh yang belum banyak diketahui orang.

telur burung puyuh
telur burung puyuh

Salah satu kelebihannya adalah paruh pendek yang sangat kuat, serta berjari kaki sebanyak empat.

Paruh burung puyuh yang pendek dan kuat itu mampu untuk memecahkan biji-bijian untuk dimakan.

Terkadang dengan paruh pendeknya yang kuat itu, burung puyuh memakan serangga dan mangsa lain yang berukuran kecil.

Burung puyuh lebih banyak hidup di permukaan tanah, berkemampuan untuk lari, dan terbang dengan kecepatan tinggi meskipun dengan jarak tempuh yang pendek.

Sisi keunikan lain burung puyuh adalah burung ini sangat menyukai kebersihan. Burung puyuh aktif selalu menjaga bulunya tetap bersih pada siang maupun malam hari.

Saat hidup di alam liar, burung puyuh dapat bertahan hidup selama 3-5 tahun. Keistimewaan lain dari burung ini juga memiliki daya tahan yang tinggi terhadap penyakit.

Manfaat telur serta daging burung puyuh bagi manusia sangat baik.

Telurnya bermanfaat meningkatkan imunitas tubuh, mencegah jantung koroner, memperbaiki sel tubuh yang rusak, membentuk masa otot, baik untuk kesehatan mata, mencegah alergi dan bakteri salmonela, serta menurunkan resiko tekanan darah.

Dagingnya juga enak dikonsumsi dibanding daging burung lainnya.

*** 

Editor: Dian Toro


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x