CONTOH Narasi atau Cerita Karangan Singkat Tema HUT Kemerdekaan Indonesia: Kakekku Menang Lomba Makan Kerupuk

- 23 Agustus 2023, 16:24 WIB
contoh karangan singkat dan sederhana tentang perayaan HUT Kemerdekaan Indonesia 17 Agustus: Serunya Lomba Makan Kerupuk di Rumahku
contoh karangan singkat dan sederhana tentang perayaan HUT Kemerdekaan Indonesia 17 Agustus: Serunya Lomba Makan Kerupuk di Rumahku /PRITIM PRMN/EDI MULYANA/

INDOTRENDS.ID - Ini contoh terbaru narasi atau cerita karangan singkat Tema HUT Kemerdekaan Indonesia: 

Serunya Lomba Makan Kerupuk di Rumahku, Ayah, Ibu, Kakek, Nenek dan Ponakan Adu Cepat!

Saya memiliki pengalaman bahagia sekaligus menyenangkan saat perayaan HUT Kemerdekaan RI 17 Agustus 2023. Saya sekeluarga menggelar lomba makan kerupuk di rumah dalam rangka menyemarakkan HUT ke-78 RI.

Serunya, para pesertanya terdiri dari kedua orangtuaku, adik dan kakakku, saudara sepupuku hingga kakek dan nenekku, semua ikut! Bila dijumlahkan, sekitar 15 orang yang menjadi peserta, termasuk cucu-cucu juga ikut terlibat. Pokoknya seru-seru!

Meski cuma kegiatan sederhana di halaman rumah, aku tetap bersemangat. Mulai pagi 17 Agustus 2023, saya diminta Ayah untuk memasang tali seraya mengikat kerupuk dengan setelan tinggi yang pas dengan rata-rata tinggi peserta. Tidak terlalu tinggi, tapi juga tidak terlalu rendah agar nanti tidak terlalu menyulitkan peserta lomba.

Lomba makan kerupuk semakin seru karena diiringi dengan berbagai macam lagu kebangsaan Indonesia yang bikin semangat seperti lagu "Maju Tak Gentar", "17 Agustus", hingga "Satu Nusa Satu Bangsa" dan tentu saja lagu Bangun Pemudi Pemuda.

Lagu Bangun Pemudi Pemuda sengaja diputar karena tidak sedikit peserta usia remaja, biar jiwa mudanya semakin membara khususnya ketika ikut lomba makan kerupuk. 

Tambah seru lagi, siapa pun peserta lomba makan kerupuk mendapat hadiah dari Ayah apalagi kalau sampai menang! Yang kalah atau yang menang semua dapat hadiah, namun untuk pemenang tentu hadiahnya lebih istimewa.

Halaman:

Editor: Dian Toro


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah