Frustasi di Pengungsian, Keluarga Gaza Ini Balik ke Rumah yang Hancur Dirudal Israel: Lebih Baik Mati di Sini!

- 21 November 2023, 12:39 WIB
Seekor merpati terbang di atas puing-puing rumah yang hancur akibat serangan Israel, di Khan Younis di selatan Jalur Gaza, 11 Oktober 2023.
Seekor merpati terbang di atas puing-puing rumah yang hancur akibat serangan Israel, di Khan Younis di selatan Jalur Gaza, 11 Oktober 2023. /Antara/Ibraheem Abu Mustafa/

Tank Israel Kepung RS Indonesia di Gaza, 12 Warga Palestina Tewas
Tank Israel Kepung RS Indonesia di Gaza, 12 Warga Palestina Tewas

Tinggal di Rumah Bagai di Istana

Rumah keluarga Khaled Naji dihuni oleh 15 orang. Rumah itu disebut sebagai karya cinta yang dibangun sendiri selama bertahun-tahun.

“Rasanya seperti tinggal di istanaku sendiri. Seluruh hidup dan impianku ada di rumah ini,” ucapnya.

“Saya sedang dalam proses membangun balkon yang menghadap ke taman. Saya punya rencana membuat kolam renang kecil untuk anak-anak kecil di musim panas,” tuturnya.

Sehari setelah penyerangan, Khaled Naji pun mengamati kondisi rumah kesayangannya itu. Ia menceritakan kembali bagaimana perjuangannya membangun rumah tersebut.

“Bertahun-tahun bekerja itu dituangkan dalam upaya membangun rumah ini dengan tangan saya sendiri, dengan bantuan istri saya. Saya mencampur beton dan merancang tata letaknya serta memilih furnitur terbaik,” katanya.

*** (Egista Hidayah/Pikiran Rakyat)

Berita diatas diolah dari sumber artikel www.pikiran-rakyat.com

Halaman:

Editor: Dian Toro

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah