Marcel Brands Lirik DONNY VAN DE BEEK Untuk Bisa Berseragam EVERTON Musim Depan, Relakah MU Melepasnya ?

- 5 Oktober 2021, 15:56 WIB
Donny van de Beek disarankan Dimitar Berbatov lebih baik hengkang dari Manchester United.
Donny van de Beek disarankan Dimitar Berbatov lebih baik hengkang dari Manchester United. /REUTERS/Phil Noble.

Tak Dapat Banyak Jatah Main, Donny van de Beek Dilirik Everton

Sejak kepindahannya dari Ajax Amsterdam dengan nilai transfer sebesar 39 Juta Poundsterling di tahun 2020, pemain gelandang asal Belanda, Donny van de Beek, telah mengalami banyak kesulitan dalam menembus skuad utama Manchester United.

Pasalnya, ia memiliki banyak rekan yang menjadi pesaing baginya pada posisi tersebut seperti Paul Pogba, Juan Mata, Bruno Fernandes, serta Fred.

Baca Juga: FANTASTIS Nilai Transfer Pemain-Pemain Klub Besar Sepak Bola Eropa, Simak Penelitian CIES Football Observatory

Berangkat dari sinilah, Direktur Sepak Bola Everton, Marcel Brands, berniat untuk membajak gelandang berumur 24 tahun tersebut untuk berseragam Merseyside Biru di musim mendatang.

Para pemain Everton saat merayakan gol.
Para pemain Everton saat merayakan gol.

“Tentu sangat disayangkan bagi Donny [bahwa dia tidak bermain secara reguler]. Dia adalah pemain yang bagus, tidak ada keraguan untuk itu. Anak seperti itu ingin bermain dan ingin kembali ke tim nasional Belanda”, Ujar Brands.

“Tapi anda mengetahui bahwa di klub sebesar itu tekanannya besar dan persaingannya sangat besar.

Ketika anda melihat bench milik United: Cristiano Ronaldo, Jadon Sancho, Paul Pogba.” tambahnya dalam sebuah acara olahraga.

Halaman:

Editor: Rahman Dhani

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x