UPDATE JADWAL Final Piala Dunia 2022 Argentina vs Perancis Live Indosiar, SCTV, Link Live Streaming Vidio.com

- 16 Desember 2022, 06:50 WIB
Momen terakhir Lionel Messi mempersembahkan gelar juara Piala Dunia bagi Argentina karena inilah Piala Dunia terakhir baginya.
Momen terakhir Lionel Messi mempersembahkan gelar juara Piala Dunia bagi Argentina karena inilah Piala Dunia terakhir baginya. /Tangkapan Layar Youtube Lintas TV

Lionel Messi mengaku bersyukur karena bisa menutup cerita panjang perjalanan kariernya di Piala Dunia dengan bermain di partai final.

"Saya senang sekali bisa menyelesaikan cerita Piala Dunia di final. Benar-benar memuaskan memainkan laga Piala Dunia terakhir saya di final," kata Lionel Messi seperti dilansir BBC.

"Semua yang saya jalani pada Piala Dunia 2022 ini sangat emosional. Saya melihat bagaimana orang menikmati perjalanan kami di Argentina," kata Messi.

"Ini akan menjadi Piala Dunia terakhir saya. Ada banyak waktu dari tahun ini ke tahun berikutnya (Piala Dunia 2026)," sambungnya.

"Saya rasa saya tidak akan mampu melakukan itu (bermain di Piala Dunia 2026). Menyelesaikan perjalanan seperti ini adalah cara yang brilian," Messi curhat.

Andai berhasil mengantar Argentina menjadi juara Piala Dunia 2022 Qatar, Messi disebut sangat sempurna mengakhiri karier cemerlangnya sebagai bintang sepak bola Argentina.

Ini sekaligus melengkapi tropi Messi yang sudah terisi banyak gelar, mulai dari empat Liga Champions, tujuh Ballon d'Or, Copa America, hingga medali emas Olimpiade.

***

 

Halaman:

Editor: Dian Toro


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah