Kwik Kian Gie Takut Kritik Jokowi, Sebut Lebih Takut Dibanding Soeharto, Ferdinand Hutahaean: Kau Tak Jujur!

- 10 Februari 2021, 09:33 WIB
Kwik Kian Gie.
Kwik Kian Gie. /Instagram.com/@kwikkiangieotentik

 

INDOTRENDS.ID - Kwik Kian Gie takut mengkritik Jokowi bahkan sebut lebih menakutkan dari zaman Orba, Ferdinand Hutahaean, "Bohong! Dia sudah banyak kritik!"

Ekonom senior Kwik Kian Gie mengaku takut untuk berkomentar soal pendapatnya mengenai pemerintah dan menarik perhatian mantan politikus Demokrat Ferdinand Hutahaean.

Ferdinand Hutahaean, pun menyoroti penyataan Kwik Kian Gie soal memberikan kritik saat ini lebih mengerikan dari jaman Orda Baru (Orba).

"Mereka berkata takut mengkritik, bahkan Kwik Kian Gie menyatakan lebih takut dari jaman Orba," tulis Ferdinand Hutahaean Rabu 10 Februari 2021 dikutip IndoTrends.id dari PikiranRakyat-Tasikmalaya.com yang melansir akun Twitter @FerdinandHaean3.

Fedinand Hutahaean bahkan menilai pernyataan Kwik Kian Gie adalah bohong.

Ia menyebutkan jika Kwik Kian Gie masih terus memberikan komentarnya soal pemerintah tanpa rasa takut.

"Ini pernyataan tak jujur. Buktinya Kwik menyampaikan kata-katanya sebagai kritik tanpa takut," tulisnya.

Menurutnya, Kwik Kian Gie hanya ingin membagun opini agar pemerintah terlihat buruk di masyarakat.

"Dia hanya ingin bangun opini saja untuk mendiskreditkan pemerintah.

Halaman:

Editor: Dian Toro

Sumber: PR Tasikmalaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah