Moeldoko Disebut Lakukan Manuver Politik, Relawan Jokowi Semprot Kepala KSP 'Pikirkan Nasib Rakyat di Masa Pan

- 16 Februari 2021, 18:51 WIB
Moeldoko dan Presiden Jokowi
Moeldoko dan Presiden Jokowi /

INDOTRENDS.ID - Rencana dugaan kudeta Kepala Kantor Staf Presiden (KSP) Moeldoko terhadap Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono tak hanya meresahkan pengurus dan kader partai, ternyata relawan Joko Widodo (Jokowi) pun menyatakan keberatannya.

Soalnya manuver Kepala KSP Moeldoko ini mengganggu nama baik Presiden dan pemerintah.

Setidaknya hal itu itu disampaikan kelompok relawan Jokowi yang tergabung dalam Gerakan Nasional Rakyat Bersama Jokowi (GN RBJ).

Baca Juga: Foto Jokowi dan Moeldoko dengan Pegiat Media Sosial Viral, Rocky Gerung Sebut Adanya Peternakan Politik

"Sebagai kepala KSP, Pak Moeldoko seharusnya fokus bantu Presiden pikirkan nasib Indonesia di tengah pandemi Covid-19. Bukan malah sibuk melakukan manuver politik,” ujar Ketua Umum (Ketum) GN RBJ Adi Kurniawan dalam keterangannya, Minggu 14 Februari 2021.

“Jangan sampai kepercayaan rakyat makin berkurang. Jadi, stoplah jangan buat gaduh, 2024 masih lama. Jangan ngebet duluan. Fokus tangani Pandemi covid-19 lebih penting ketimbang urus Partai Demokrat,” tandasnya.

Baca Juga: Vaksinasi Covid-19 Untuk Pelayanan Publik Dimulai Pekan Depan, Jokowi: Yang Mobilitas Tinggi Didahulukan

Adi, yang juga Ketua Umum Barisan Relawan Nusantara (Baranusa), menilai sejauh ini pemerintah terlihat belum mampu menangani persoalan pandemi covid-19.

“Sudah setahun lebih persoalan pandemi ini menimpa Indonesia bukannya pulih malah semakin terpuruk. Rakyat makin sulit buat bertahan hidup, sementara data angka covid makin meningkat setiap harinya,” kata Adi.

Halaman:

Editor: Lilis Maryati

Sumber: Galamedia


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x