TEKA-TEKI Penampakan Potongan Tangan di Acara Masterchef Terbongkar, Chef Arnold Sebut Biang Kerok 'Si Merah'

- 17 Juli 2021, 09:23 WIB
Misteri penampakan potongan tangan di acara Masterchef Indonesia terbongkar!  Juri Masterchef, yakni Chef Arnold membongkar siapa biang kerok penampakan yang bikin merinding netizen itu.
Misteri penampakan potongan tangan di acara Masterchef Indonesia terbongkar! Juri Masterchef, yakni Chef Arnold membongkar siapa biang kerok penampakan yang bikin merinding netizen itu. /RCTI via Twitter/@digimonbaik

"PLEASE INI TANGAN SIAPA CHEFFF (disertai emoticon panik/takut) @ArnoldPoernomo," tulis caption akun @digimonbaik, dikutip IndoTrends.ID dari Seputar Tangsel dalam artikel berjudul Penampakan Tangan Misterius di Galeri MasterChef Indonesia Bikin Netizen Bergetar yang melansir dari Twitter, 16 Juli 2021.

Juri ajang masak-masak MasterChef Indonesia, Chef Arnold itu pun langsung menanggapi video tersebut, namun dirinya seperti memang sudah mengetahui penampakan tangan tersebut.

Baca Juga: Berapa Dosis Vitamin D Yang Benar Untuk Pencegahan Dan Pengobatan Penyakit Covid-19? Simak Apa Kata Pakar Ini

Chef Arnold menyikapi dengan santai, bahkan menurutnya penampakan tangan itu adalah perbuatan 'si merah'.

"Wkwkwkwkw kalo kita bilang itu tangan "si merah" dengan menyematkan emoticon diam," cuit Chef Arnold.

Juri MasterChef itu pun juga mengatakan bahwa makhluk halus memang ada di galeri tersebut tapi jarang menampakan diri.

"Jarang banget nongol tapi selalu ada...jangan banyak tanya itu apa dan siapa," tulis Chef Arnold.

Baca Juga: TEMUAN BARU! Ilmuwan Filipina Temukan Obat Covid-19 dari Minyak Kelapa, Dr Jaime Montoya: Sangat Menjanjikan!

Dengan begitu netizen pun juga ramai berkomentar soal viralnya penampakan tangan misterius di galeri MasterChef Indonesia.

Netizen ramai berkomentar soal viralnya penampakan tangan misterius di galeri MasterChef Indonesia.
Netizen ramai berkomentar soal viralnya penampakan tangan misterius di galeri MasterChef Indonesia. Instagram/@renattamoeloek

Halaman:

Editor: Arumi Razeta

Sumber: Seputar Tangsel


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah