Doa Agar Diterima Kerja, Karier Gemilang Seperti Belva Devara, Wishnutama, Achmad Zaky, Putri Tanjung

28 September 2022, 15:15 WIB
Inilah doa agar diterima kerja, memiliki karier gemilang seperti Belva Devara, Wishnutama, Achmad Zaky, ataupun Putri Tanjung. /Instagram @belvadevara, @wishnutama

INDOTRENDS.ID - Inilah doa agar diterima kerja, memiliki karier gemilang seperti Belva Devara, Wishnutama, Achmad Zaky, ataupun Putri Tanjung.

Doa menjadi bagian penting dalam setiap usaha manusia. Berdoa berarti mengetahui bahwa Allahlah yang menentukan segala usahanya.

Doa bisa diartikan sebagai satu permohonan dan pujian dalam bentuk ucapan dari hamba yang rendah kedudukannya pada Rabb Yang Mahatinggi.

Orang yang tidak mau berdoa kepada Allah bisa dikatakan orang yang takabur (sombong) karena tidak menempatkan Allah sebagai penentu segalanya (QS al-Mu'min [40]: 60).

Rasulullah SAW bersabda, "Allah SWT sangat murka kepada orang yang tidak mau berdoa kepada-Nya," (HR Ibnu Majah).

"Dan apabila hamba-hamba-Ku bertanya kepadamu tentang Aku, (jawablah) bahwa Aku adalah dekat. Aku mengabulkan permohonan orang yang berdoa apabila ia memohon kepada-Ku," (QS Al-Baqarah 186)

Berikut ini bacaan doa agar diterima kerja beserta terjemahannya yang bisa Anda amalkan.

Doa Agar Diterima Kerja

Allahummaghfirlii dzanbii, wa wasii'liikhuluqii, wa thayyib lii kasabii, wa qanni'nii bimaa razaqtanii, wa laa tadz-hab qalbii ilaa syaiin sharraftahu a'nni.

Artinya: "Ya Allah, ampunilah dosaku, muliakanlah akhlakku, berikanlah untukku pekerjaan yang baik, jadikanlah aku bersyukur saat menerima apa pun yang Engkau anugerahkan kepadaku, dan janganlah Engkau buatku mengingat sesuatu yang telah Engkau palingkan dariku," (HR. Ibnu An-Najjar).

Doa Meminta Rezeki

Allaahummaftah ‘alainaa abwaabal khairi, wa abwaabal barakati, wa abwaaban ni’mati, wa abwaabal quwwati, wa abwaabashshihhati, wa abwaabas salaamati, wa abwaabal jannati. Bismillaahi tawakkaltu ‘alallaahi laa haula wa laa quwwata illaa billaah.”

Artinya: Ya Allah, bukakanlah atas kami pintu-pintu kebaikan, pintu-pintu berkah, pintu-pintu nikmat, pintu-pintu kekuatan, pintu-pintu kesehatan, pintu-pintu keselamatan, dan pintu-pintu surga. Dengan menyebut nama Allah, aku bertawakal kepada-Nya, tidak ada daya serta kekuatan melainkan hanya dengan kekuasaan dan pertolongan Allah.

Doa Meminta Kemudahan dalam Segala Urusan dan Petunjuk

Robbanaa Aatinaa Minladunka Rohmataw Wahayyi' Lanaa Min Amrinaa Rosyada”.

Arti: Wahai Tuhan kami berikanlah rahmat kepada kami dari sisi-Mu dan sempurnakanlah bagi kami petunjuk yang lurus dalam urursan kami (ini)”. (Q.S. Al-kahfi:10)

***

Editor: Arumi Razeta

Tags

Terkini

Terpopuler