5 Tips Persiapan Menghadapi Musim Hujan Yang Sering Dilupakan Untuk Anda Yang Sering Di Perjalanan

- 27 Oktober 2021, 17:15 WIB
Cuaca Jawa Barat 23 Oktober 2021: Potensi Hujan Ringan hingga Sedang di Sejumlah Wilayah
Cuaca Jawa Barat 23 Oktober 2021: Potensi Hujan Ringan hingga Sedang di Sejumlah Wilayah /Pixabay/

2. Siapkan Pakaian Cadangan

Tak ada yang tahu nasib seseorang saat musim hujan. Bila nasib kita apes, bukan tidak mungkin bahwa pakaian yang kita gunakan saat bepergian di musim hujan akan basah kuyup sekalipun telah memakai jas hujan.

Memakai pakaian basah dapat membuat tubuh menjadi kedinginan dan bisa menurunkan daya tahan tubuh. Oleh karenanya, siapkanlah pakaian cadangan di kendaraan anda sebagai cadangan bila kondisi tersebut terjadi.

Ilustrasi Berkendara di tengah hujan yang deras
Ilustrasi Berkendara di tengah hujan yang deras Pexels

3. Bawa Sandal

Membawa sandal jepit merupakan hal yang bisa dikatakan wajib dalam menghadapi musim hujan. Tak jarang para karyawan serta pelajar kebingungan saat harus menepi dan berganti ke jas hujan, sebab alas kaki yang mereka gunakan akan tetap basah terkena air.

Membawa sandal dan diletakkan di kendaraan merupakan salah satu solusi yang bisa dilakukan oleh anda. Selain itu, anda juga bisa mengemudi dengan bertelanjang kaki.

4. Siapkan Kantong Plastik

Kantong plastik merupakan salah satu benda yang tidak kalah penting dalam musim hujan. Pada saat-saat seperti ini, kantong plastik bisa memiliki banyak fungsi seperti menyimpan pakaian yang basah dan melindungi dokumen penting.

Setidaknya siapkan satu atau dua kantong plastik di tas anda untuk melakukan hal di atas.

Halaman:

Editor: Rahman Dhani

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x