CATAT! Ini Contoh 35 Pantun untuk Menyindir Orang 'Jalan-jalan ke Kota Bontang Jangan Lupa Beli Salak'

- 9 Maret 2023, 22:02 WIB
Ilustrasi siswa membaca pantun. Inilah 35 contoh pantun sindiran yang bisa digunakan untuk menyindir seseorang khususnya untuk menagih utang kepada teman atau orang lain.
Ilustrasi siswa membaca pantun. Inilah 35 contoh pantun sindiran yang bisa digunakan untuk menyindir seseorang khususnya untuk menagih utang kepada teman atau orang lain. /Tangkap layar buku tematik tema 4 subtema 3 kelas 5 SD MI

5. Banyak buah dibawa paman
Buah matang dari rumah belakang
Bagaimana disebut teman
Dia menusuk dari belakang

6. Sungguh segar buah beri
Yang matang baunya wangi
Beribu maaf telah kuberi
Beribu salah dia ulangi

7. Ada banyak bunga di taman
Ada tulip ada kamboja
Katanya orang mengaku teman
Kalau ada maunya saja

8. Di taman ada air mancur
Sekitarnya ada burung perkutut
Kusangka teman yang jujur
Rupanya musuh dalam selimut

9. Pohon kelapa tak ada ranting
Duannya dipotong memakai gunting
Untuk apa berdebat tak penting
Dengan orang yang berpikiran sinting.

10. Ke Semarang sama masinis
Di perjalanan melihat gadis
Ada orang bibirnya manis
Tapi omongnya kelewat sadis.

11. Jalan di desa banyak belokan
Pergi ke sana naik angkutan
Percuma saja main keroyokan
Itu namanya tidak jantan.

12. Kereta kuda boleh disewa
Tapi jangan ke rawa-rawa
Jangan penah bersikap jumawa
Karena kelak bikin kecewa.

13. Ujung desa hutannya lebat
Jaraknya jauh menuju kota
Lama sudah kita bersahabat
Kenapa ada dusta di antara kita.

14. Kucing anggora bulunya lebat
Sangat suka memakan donat
Aku kira orang yang hebat
Tapi rupanya hanya penghianat.

Halaman:

Editor: Arumi Razeta


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x