10 Contoh Gambar Tumbuhan Berkembangbiak dengan Biji Lengkap Penjelasan Ilmiahnya: Pepaya, Mangga, Kacang, Dll

- 18 Agustus 2023, 07:34 WIB
Berikut ini contoh tumbuhan berkembang biak dengan biji. lengkap dengan gambarnya msing-masing agar mudah dipelajari
Berikut ini contoh tumbuhan berkembang biak dengan biji. lengkap dengan gambarnya msing-masing agar mudah dipelajari /Among Guru/

 

INDOTRENDS.ID - Inilah 10 contoh gambar jenis tumbuh-tumbuhan yang berkembangbiak dengan biji beserta penjelasan ilmiahnya. Cara berbiak dengan biji disebut juga dengan ageneratif. Cara berbiak pada tumbuhan berbiji atau yang disebut dengan spermatophyta, baik berbiji terbuka atau gymnospermae maupun berbiji tertutup atau angiospermae.

Bunga menjadi tempat sel kelamin dari tumbuhan yang melakukan pembuahan dan biasanya dibantu oleh alam sendiri seperti angin, serangga, atau campur tangan manusia. Dan inilah 10 contoh tumbuhan yang berkembang biak dengan biji:

1. Pepaya

Contoh tumbuhan yang berkembang biak dengan biji yang pertama adalah pepaya. Tumbuhan pepaya gampang sekali ditemui bila kamu tinggal di dekat perkampungan. Perkembangbiakannya yang mudah membuatnya gampang untuk ditemukan dan gampang untuk dibudidayakan. Pepaya juga terkenal dengan keampuhannya untuk memperlancar pencernaan saat pencernaan mengalami masalah.

buah Pepaya
buah Pepaya Racool_studio

Pepaya bisa dikonsumsi dengan memotongnya menjadi dadu-dadu yaitu sebagai buah potong. Kamu juga bisa mengkonsumsinya dengan cara dijus. Di kebudayaan suku Sunda, pepaya mentah kadang dijadikan sebagai lalapan. Bagi orang Thailand, pepaya sering dibuat menjadi rujak ala negeri gajah putih yaitu Pad Thai.

2. Rambutan

Rambutan adalah buah tropis yang juga berkembang biak melalui biji. Ini adalah buah yang bersifat musiman yang artinya gampang ditemukan saat sedang musimnya saja. Bila sedang tidak musim maka akan mustahil untuk menemukan buah berbulu dan berasa manis ini.

Ilustrasi : Buah Rambutan
Ilustrasi : Buah Rambutan Facebook Lin liez jioezya

Pada saat masih mentah buahnya berwarna hijau namun saat telah matang maka warnanya menjadi merah merona.

Buah rambutan bisa dimakan secara langsung yaitu dengan mengupas kulitnya yang seperti rambut. Jangan lupa untuk mengeluarkan bijinya yang berada di tengah-tengah daging buah karena keras dan tidak bisa dikonsumsi. Selain dimakan langsung, buah rambutan juga bisa menjadi campuran untuk es buah atau pun diolah lagi menjadi manisan.

3. Jagung

Jagung merupakan salah satu contoh tumbuhan yang berkembang biak dengan biji. Jagung merupakan salah satu sumber karbohidrat yang meskipun begitu tak jarang dipakai sebagai bahan campuran sayur.

ilustrasi- jagung
ilustrasi- jagung

Jagung bisa dikonsumsi dengan cara direbus, diolah menjadi popcorn, disayur, atau pun diolah menjadi bakwan jagung yang lumayan banyak diminati.

4. Kacang tanah

Kacang tanah memiliki banyak manfaat. Salah satunya adalah bisa menurunkan kadar kolesterol jahat dan sebaliknya mampu meningkatkan kadar kolesterol baik dalam darah.

Ilustrasi - Kacang Tanah
Ilustrasi - Kacang Tanah facebook muy interesante junior

Kacang tanah bisa dikonsumsi dengan cara direbus, bisa juga menjadi campuran dalam bahan sayuran, dan bisa juga digoreng sebagai cemilan saat santai. Selain itu, kacang tanah juga kerap dijadikan bumbu untuk masakan tradisional seperti ketoprak, batagor, syomay, sate, dll.

5. Mangga

Tanaman selanjutnya yang berkembang biak dengan biji adalah mangga. Ini merupakan buah negara tropis yang juga musiman layaknya rambutan. Buahnya manis pada saat matang dan asam saat masih mentah.

Ilustrasi buah mangga/freepik
Ilustrasi buah mangga/freepik

Bijinya terletak di tengah-tengah daging buah dan dari situlah biasanya tunas tumbuh bila memang biji diletakkan di tempat yang mendukung pertumbuhannya.

6. Timun

Contoh tumbuhan yang berkembang biak dengan biji selanjutnya adalah timun. Dari satu timun terdapat banyak sekali biji yang letaknya ada di bagian tengah timun.

Buah mentimun/timun
Buah mentimun/timun Facebook Claudia biqlo

Biasanya pembibitan timun dimulai dari pemilihan timun yang paling tua dengan proporsi yang paling bagus. Biji dipisah dari badan timun lalu dikeringkan di bawah sinar matahari untuk selanjutnya ditebar pada lahan pembibitan. Timun bermanfaat bagi kesehatan jantung.

7. Kelapa

Selanjutnya dalam daftar contoh tanaman yang berkembang biak melalui biji ini adalah kelapa. Kamu pasti tidak asing dengan buah yang satu ini. Kelapa kerap kali gampang ditemui di pesisir pantai, di kebun, atau pun di sawah.

Ilustrasi - Kelapa
Ilustrasi - Kelapa Pixabay.com/Ogutier

Buahnya manis dan airnya segar sarat akan cairan yang bisa menggantikan ion tubuh. Kelapa kerap dimanfaatkan untuk berbagai jenis makanan tradisional seperti untuk rendang, kolak, bubur sumsum, dan sayuran yang menggunakan santan.

8. Bayam

Kamu pasti tidak asing dengan sayuran yang menjadi andalan tokoh kartun popeye. Bayam memang memiliki zat besi tinggi yang bagus sekali untuk memenuhi kebutuhan gizi tubuh.

Ilustrasi - Bayam ./PIXABAY.com./ha11ok./
Ilustrasi - Bayam ./PIXABAY.com./ha11ok./

Seratnya yang tinggi juga baik untuk memperlancar pencernaan. Bayam memiliki biji yang kecil berwarna hitam. Biasanya bayam yang tanamannya tinggi diambil lalu bijinya dipisahkan oleh petani untuk kemudian ditanam.

Bayam biasa dikonsumsi dengan cara dibikin sayur bening. Selain itu ada juga yang membuatnya menjadi bahan campuran untuk urap. Contoh lain cara konsumsi bayam adalah dengan mengolahnya menjadi keripik bayam yang renyah dan enak.

9. Cabe

Contoh tumbuhan yang berkembang biak dengan biji selanjutnya adalah cabe. Cabe merupakan tanaman yang tumbuh dengan baik di lahan dengan pasokan air cukup namun tidak berlebihan. Paling subur tumbuh pada saat musim kemarau sehingga membuat petani harus menyiramnya dengan rajin. Bila cabe ditanam pada saat musim hujan, hasilnya biasanya busuk.

Ilustrasi - Cabe
Ilustrasi - Cabe Pexels/vincent knoop

Seperti sudah kamu ketahui cabe memiliki banyak manfaat. Salah satu kandungan paling tinggi dalam cabe adalah vitamin C. Cabe biasa dikonsumsi sebagai bumbu campuran untuk sayuran atau pun dalam pembuatan asinan untuk memunculkan warna merah yang segar.

10. Salak

Salak juga merupakan contoh tumbuhan yang berkembang biak melalui biji. Salak memiliki rasa yang manis meskipun tak jarang ditemui yang rasanya kecut. Salak bisa dikonsumsi dengan cara dikupas kulitnya lalu dimakan langsung. Selain itu juga bisa diolah lagi menjadi manisan salak atau pun keripik salak.

Salak Bogor/Pixabay
Salak Bogor/Pixabay

Demikianlah 10 contoh tumbuhan yang berkembang biat dengan biji. Perkembangbiakannya sendiri bisa dilakukan secara alami atau pun dibantu dengan bantuan hewan maupun bantuan manusia. Perkembangbiakan tumbuhan tidak hanya bermanfaat bagi tumbuhannya sendiri sebagai makhluk hidup namun juga bagi manusia dan hewan yang sebagian besar makanannya bersumber dari tumbuhan. Semoga artikel ini semakin membuatmu paham dan bisa menyebutkan lebih banyak lagi contoh tumbuhan yang berkembang biak dengan biji, ya!

***

Diolah dari sumber: mamikos.com

 

Editor: Dian Toro


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x