HASIL Sidang Isbat Kemenag Ditunggu-tunggu, Tapi Muhammadiyah Pastikan Idul Fitri 1442 H Kamis 13 Mei 2021

- 11 Mei 2021, 15:24 WIB
 Foto ilustrasi pelaksanaan sidang Isbat untuk menentukan 1 Syawal/Pmj News
Foto ilustrasi pelaksanaan sidang Isbat untuk menentukan 1 Syawal/Pmj News /

INDOTRENDS.ID - Hasil sidang isbat Kementerian Agama atau Kemenag untuk menentukan kapan 1 Syawal 1442 H ditentukan lewat sidang digelar Selasa 11 Mei 2021 sore ini.

Namun di sisi lain Muhammadiyah sudah memastikan 1 Syawal 1442 H bertepatan Kamis 13 Mei 2021.

Baik yang ikut 1 Syawal 1442 H versi Muhammadiyah maupun Kemenag, sebaiknya segera mengamalkan doa dan dzikir penutup bulan Ramadhan.

Agar Ramadhan benar-benar membawa fitrah, kembali suci dan menyambut Idul Fitri dengan suka cita.

Kementerian Agama (Kemenag) akan melaksanakan sidang isbat jatuhnya 1 Syawal atau Idul Fitri pada Selasa 11 Mei 2021 yang dijadwalkan akan dilakukan pada sore ini.

"Pada tanggal 29 Ramadhan bertepatan dengan 11 Mei 2021 Kementerian Agama akan kembali melaksanakan sidang isbat yang terdiri dari tiga rangkaian acara," kata Dirjen Bimas Islam, Kamaruddin Amin.

Baca Juga: Link 40 Bingkai Foto atau Twibbon Ucapan Selamat Idul Fitri 2021, Desain Paling Cantik, Tinggal Upload Fotomu!

Sebagaimana dikutip IndoTrends.ID dari Ringtimes Banyuwangi dalam artikel berjudul Menunggu Sidang Isbat Pemerintah, Muhammadiyah Akan Rayakan Idul Fitri Kamis, 13 Mei 2021 yang melansir dari laman Kemenag.go.id.

Rangkaian acara sidang isbat tersebut meliputi paparan posisi hilal, sidang isbat yang akan dilaksanakan usai sholat magrib, kemudian dilanjutkan konferensi pers setelah shalat isya.

Halaman:

Editor: Arumi Razeta

Sumber: Ringtimes Banyuwangi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x