'Seranglah Ganjar, Tapi Jangan Istriku' Ganjar Pranowo Jawab Serangan Bertubi Pildun U20 Batal di Indonesia

- 31 Maret 2023, 08:45 WIB
Instagram pribadi Ganjar Pranowo digeruduk oleh komentar netizen yang merasa kecewa atas pernyataannya mengenai penolakan kedatangan Timnas Israel pada Piala Dunia U-20 di Indonesia
Instagram pribadi Ganjar Pranowo digeruduk oleh komentar netizen yang merasa kecewa atas pernyataannya mengenai penolakan kedatangan Timnas Israel pada Piala Dunia U-20 di Indonesia /@ganjar_pranowo/Instagram

 

INDOTRENDS.ID - Banyak yang marah dan kecewa karena Indonesia batal jadi tuan rumah Piala Dunia U-20, Instagram Ganjar Pranowo pun seketika jadi sasaran serangan beruntun netizen.

Dan akhirnya Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo merespon serangan bertubi ke akun media sosialnya di balik Indonesia dibatalkan sebagai tuan rumah Piala Dunia U20 oleh FIFA.

"Itu risiko dari keputusan dan pendapat. Kalau mau nyerang, seranglah Ganjar, jangan serang istri saya, jangan serang anak saya," jawab Ganjar Pranowo seperti dikutip dari kanal YouTube Kompas TV.

Gubernur berambut putih itu menegaskan, permasalahan tentang polemik Israel ini salah satu keputusan politik luar negeri Indonesia sejak awal berdirinya republik.

Ganjar menegaskan, dirinya hanya menegaskan apa yang sudah digariskan para pendiri republik ini tentang sikap Indonesia yang menentang penjajahan Israel di Palestina.

Banyak yang marah dan kecewa karena Indonesia batal jadi tuan rumah Piala Dunia U-20, Instagram Ganjar Pranowo pun seketika jadi sasaran serangan beruntun netizen.
Banyak yang marah dan kecewa karena Indonesia batal jadi tuan rumah Piala Dunia U-20, Instagram Ganjar Pranowo pun seketika jadi sasaran serangan beruntun netizen.

"Itu kan keputusan politik luar negeri kita ya, jadi apa namanya tinggal dilakukan lobi-lobi saja. Dan saya percaya PSSI bisa melakukan itu, " kata Ganjar Pranowo.

Meski demikian, Ganjar Pranowo tetap menyesalkan sikap FIFA membatalkan Indonesia tuan rumah Piala Dunia U-20.

Ia percaya PSSI nantinya akan masih bisa melobi FIFA agar keputusan tersebut bisa berubah dan Indonesia tetap tuan rumah.

Halaman:

Editor: Dian Toro


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x