Gibran Dikira Sudah Mundur dari PDIP Setelah Jadi Cawapres Prabowo, Benarkah? Puan Bongkar Rahasia Besar

- 26 Oktober 2023, 07:14 WIB
Prabowo dan Gibran Rakabuming Raka mendaftar sebagai peserta Pilpres 2024 pada Rabu, 25 Oktober 2023.
Prabowo dan Gibran Rakabuming Raka mendaftar sebagai peserta Pilpres 2024 pada Rabu, 25 Oktober 2023. /Antara/Muhammad Adimaja/

INDOTRENDS.ID - Gibran Rakabuming Raka Dikira Sudah Mundur dari PDIP Setelah Jadi Cawapres Prabowo, Benarkah? Puan Bongkar Rahasia Besar 

Ternyata hingga kini Gibran Rakabuming Raka masih tercatat sebagai kader partainya Megawati meski statusnya sudah Calon Wakil Presiden Prabowo Subianto.

Lalu mengapa PDI Perjuangan masih mempertahanan putra Jokowi, padahal Megawati pernah mengancam pecat bagi kader yang main dua kaki? 

Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP), Puan Maharani menjawab teka-teki itu. Puan menegaskan jika bakal Calon Wakil Presiden (Bacawapres) Gibran Rakabuming Raka tidak mengundurkan diri sebagai kader PDIP.

"Ga ada pengunduran diri," ujar Puan saat ditemui di Gedung High End, Jalan Kebon Sirih, Gondangdia, Jakarta Pusat, Rabu 25 Oktober 2023.

Bahkan, Puan juga menuturkan tidak ada pengembalian Kartu Tanda Anggota (KTA) sebagai kader Partai yang bergambang banteng mocong putih itu.

Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.
Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

"Enggak ada (Gibran) mengembalikan KTA gaada. Hanya pamit untuk menjadi Cawapres Pak Prabowo," ucapnya.

Puan membenarkan jika Gibran sudah mendatangi dirinya. Pada kesempatan pertemuan itu, kata Puan, mereka mengobrolkan banyak hal. Baginya tidak jadi persoalan jika memang Gibran menginginkan posisi tersebut.

Halaman:

Editor: Dian Toro

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x