FOTO-FOTO Tenaga Kesehatan Kelelahan, Tidur Bergelimpangan, Dokter Eva Sari: Masih Tegakah Tuduh Mengcovidkan?

- 23 Juli 2021, 12:38 WIB
Beredar foto-foto memprihatinkan para tenaga kesehatan (nakes) dalam kondisi lelah luar biasa sampai tidur di sembarang tempat lantaran kewalahan urusi pasien dan jenazah Covid-19.
Beredar foto-foto memprihatinkan para tenaga kesehatan (nakes) dalam kondisi lelah luar biasa sampai tidur di sembarang tempat lantaran kewalahan urusi pasien dan jenazah Covid-19. /Foto: Twitter/@_Sridiana-3va/Twitter/@_Sridiana-3va

INDOTRENDS.ID - Beredar foto-foto memprihatinkan para tenaga kesehatan (nakes) dalam kondisi lelah luar biasa sampai tidur di sembarang tempat lantaran kewalahan urusi pasien dan jenazah Covid-19.

Mereka tidak mendapat izin libur, hanya dapat izin kalau benar-benar terbukti sakit.

Keluarga di rumah ditinggal, terpisah dari orang-orang tercinta, karena para nakes takut keluarganya terpapar virus corona.

Begitu besarnya pengorbanan para nakes. Ketua Dokter Indonesia Bersatu, Dokter Eva Sri Diana Chaniago "Masih tegakah kalian menuduh mereka mengcovidkan dan membunuh pasien?"

Ketua Dokter Indonesia Bersatu, Dokter Eva Sri Diana Chaniago menyatakan keprihatinannya.

Baca Juga: WAJIB TAHU! 5 Minuman Pendongkrak Stamina dan Pencegah Covid-19, Kunyit Asem Hingga Jahe Anget, Cobalah!

Pasalnya, Covid-19 telah memakan banyak korban jiwa. Tenaga kesehatan (nakes) juga mempertaruhkan nyawanya untuk merawat pasien.

Keprihatinan Dokter Eva itu dia dituliskan sendiri di dalam akun Twitter pribadinya.

“Kadang mereka meninggalkan keluarganya yang sedang kena Covid, di rumah atau di rumah sakit atau di kampong,” tulis dr. Eva.

Baca Juga: TEKA-TEKI Swab PCR Positif hingga 4 Bulan Meski Sudah Sembuh Covid Terkuak, dr Adaninggar: Kelemahan Alat Swab

Cuitannya disertai gambar beberapa foto nakes yang tampak kelelahan. Mereka diketahui hanya mendapat istirahat sebentar saja, sehingga terkadang dimanfaatkan untuk tidur di sembarang tempat lengkap menggunakan baju APD.

Dr. Eva Chaniago menyatakan keprihatinannya terhadap para nakes yang tidak pernah istirahat/libur dan sering kelelahan usai rawat pasien Covid-19
Dr. Eva Chaniago menyatakan keprihatinannya terhadap para nakes yang tidak pernah istirahat/libur dan sering kelelahan usai rawat pasien Covid-19 Instagram @sridianachaniago

“Tidak bisa memohon istirahat kecuali memang sedang sakit,” ujar dr. Eva.

“Masih tegakah kalian menuduh mereka sengaja mengcovidkan, membunuh pasien?” sambungnya.

Menanggapi cuitan dr. Eva, netizen banyak yang menyemangati para nakes yang telah berjuang di garda terdepan untuk menangani pandemi Covid-19 di Tanah Air.

“Mengandung bawang. Terima kasih team nakes yang sudah berjuang sampai titik darah penghabisan,” tulis akun @Dicta-gomeszh.

Baca Juga: Benarkah VITAMIN D Bermanfaat untuk Pencegahan Dan Pengobatan Covid-19 Simak Penuturan Dr.Henry Suhendra, SpOT

“Semoga antum semua memperoleh ridho Allah dan memperoleh limpahan pahala dan kebaikan. Sehat-sehat semuanya ya.. Sehat kita semua, InsyaAllah. La tahzan innallaha ma’anaa,” ujar akun @GreednDunya.

Demikian dikutip IndoTrends.ID dari Seputar Tangsel dalam artikel Dokter Eva Bagikan Foto Nakes Sedang Kelelahan: Masih Tegakah Kalian Menuduh Mereka Sengaja Mengcovidkan? yang melansir dari akun Twitter @_Sridiana_3va pada Jumat, 23 Juli 2021. *** (Nani Herawati/Seputar Tangsel)

Editor: Arumi Razeta

Sumber: Seputar Tangsel


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x