Kisah Dayana Gadis Kazakhstan yang Bernasib Mujur Gara-gara 'Ulah' YouTuber Asal Indonesia, Fiki Naki

- 30 Januari 2021, 03:02 WIB
Dayana gadis Kazakhstan yang mendadak populer setelah videonya bersama Fiki Naki viral.
Dayana gadis Kazakhstan yang mendadak populer setelah videonya bersama Fiki Naki viral. /

INDOTRENDS.ID - Siapa sangka hal sepele bisa mengubah nasib seseorang, dari seseorang yang bukan siapa-siapa kini menjadi terkenal di mana-mana.

Dayana seorang gadis asal Kazakhstan mendadak jadi selebriti gara-gara 'ulah' YouTuber asal Indonesia, Fiki Naki, Sabtu, 30 Januari 2021.

Seorang gadis biasa, mahasiswi jurusan hukum ini mendadak populer dan memiliki jutaan follower Instagram asal Indonesia setelah videonya ngobrol virtual bersama Youtuber asal Indonesia viral.

Dayana awalnya hanya punya ribuan follower, dalam waktu sangat singkat setelah video tersebut viral di media sosial, follower bertambah menjadi 1 juta dan langsung centang biru atau terverifikasi.

Sebelum tulisan ini diturunkan Dayana dengan akun Instagram @demi.demik sudah memiliki pengikut sebanyak 2 juta.

Memiliki jutaan pengikut Instagram tentu tak hanya popularitas yang didapatkan melainkan juga potensi penghasilan melalui endorsement, menjadi brand ambassador, bintang tamu acara hingga berbagai potensi penghasilan lainnya sebagai public figure.

Tak hanya Instagram, ia kini telah memiliki channel YouTube dengan nama Demi Demik dan telah memiliki 131 ribu subscriber.

Dengan ratusan subscriber potensi penghasilan yang didapatkan Dayana antara belasan juta hingga puluhan juta rupiah.

Penelusuran Pikiran Rakyat di channel YouTube miliknya tersebut, dari tiap video yang diposting telah muncul iklan saat diputar, artinya telah dilakukan monetisasi dan menghasilkan uang.

Halaman:

Editor: Rimawan Prasetiyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x