PENYEBAB di Bulan Rajab Pahala Dilipatgandakan, Dosa Dihitung Berlipat, Ustadz Adi Hidayat Singgung Kezaliman

- 2 Februari 2022, 22:05 WIB
 Mengapa di bulan Rajab perbuatan haram dosanya dilipatgandakan, sebaliknya perbuatan baik pahalanya juga berlipat? Kata Ustadz Adi Hidayat
Mengapa di bulan Rajab perbuatan haram dosanya dilipatgandakan, sebaliknya perbuatan baik pahalanya juga berlipat? Kata Ustadz Adi Hidayat /pexels.com/Michael Burrows/

"Pada Bulan Rajab dilarang mengerjakan yang haram-haram, tinggalkan yang haram-haram. Lawannya yang halal-halal tingkatkan kerjakan," katanya seperti dikutip IndoTrends.Id dari DeskJabar dari artikel HATI-HATI! JANGAN LAKUKAN INI DI BULAN RAJAB! Dosanya Bisa Berlipat Ganda Kata Ustadz Adi Hidayat, yang melansir dari chanel Alterlife Fighters pada video berjudul "Keutamaan Dan Larangan Di Bulan Rajab! - Ust Adi Hidayat Lc., Ma."

Lebih lanjut, Ustadz Adi Hidayat mengatakan pada saat Bulan Rajab ada peringatan melarang melakukan yang haram maka artinya dosanya berkali lipat dari sebelumnya.

"Maka Rajab punya keistimewaan ketika seorang berbuat amal soleh maka yang baik-baik pahalanya dilipatgandakan daripada hari-hari sebelumnya," katanya.

Dosa yang paling dilarang pada Bulan Rajab adalah berbuat dzalim. Apalagi menurut Ustadz Adi Hidayat berbuat dzalim kepada diri sendiri itu agar dijauhkan.

"Apa dzalim pada diri sendiri? Menempatkan sesuatu bukan pada tempatnya," ucapnya.

"Mata itu tempatnya melihat yang baik bukan melihat yang tidak baik, lisan bicara pada yang baik bukan pada yang tidak baik. Ketika Anda berbicara pada yang tidak baik berarti Anda dzalim," sambungnya.

 Mengapa di bulan Rajab perbuatan haram dosanya dilipatgandakan, sebaliknya perbuatan baik pahalanya juga berlipat? Kata Ustadz Adi Hidayat
Mengapa di bulan Rajab perbuatan haram dosanya dilipatgandakan, sebaliknya perbuatan baik pahalanya juga berlipat? Kata Ustadz Adi Hidayat PIXABAY/ chiplanay

Pada ceramahnya, Ustadz Adi Hidayat menjelaskan bahwa jika dzalim terjadi di Bulan Rajab maka dosanya akan dua kali lipat daripada di hari biasa.

Ustadz Adi Hidayat lantas mengatakan bahwa untuk bisa menghindari dosa yang paling dilarang pada Bulan Rajab, dan bisa meningkatkan amal soleh maka dianjurkan untuk puasa.

"Ada satu amalan yang kalau Anda kerjakan maka semua yang tadi (amal soleh) akan ikut, namanya puasa," katanya.

Halaman:

Editor: Dian Toro

Sumber: Desk Jabar


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah