Perang Meluas! Turki Siap Habis-habisan Lindungi Palestina dari Gempuran Israel, Menlu: Saatnya Ambil Langkah

- 18 Mei 2021, 08:24 WIB
Israel Terus Gempur Palestina di Jalur Gaza.
Israel Terus Gempur Palestina di Jalur Gaza. /Pixabay/hosny_salah/

INDOTRENDS.ID - Konflik Israel vs Palestina di jalur Gaza berpotensi meluas.

Turki nyatakan siap lindungi Palestina dari gempuran roket-roket Israel.

Menteri Luar Negeri Turki mensinyalir Israel sudah kebablasan dan bernuansa pembersihan etnis dan budaya, dan harus dihentikan!

Negara Turki telah menyatakan bahwa mereka akan mengambil langkah yang diperlukan untuk membantu Palestina dari serangan Israel.

Di samping itu, mereka juga mengajak negara-negara di dunia untuk bersatu dan bertekad.

Pernyataan tersebut diungkapkan Menteri Luar Negeri (Menlu) Turki, Mevlüt Çavuşoğlu, pada hari Minggu, 16 Mei 2021.

“Saatnya menunjukkan persatuan dan tekad kita. Turki siap untuk mengambil langkah yang diperlukan," ungkapnya.

Mevlüt menuduh Israel bertanggung jawab atas konflik yang kian parah di Yerusalem Timur, Tepi Barat, dan Gaza.

Ia juga menyebut operasi militer Israel sebagai pembersihan etnis, agama, dan budaya secara sistematis.

Halaman:

Editor: Arumi Razeta

Sumber: PR Tasikmalaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x