TERJAWAB! Ini Arti King Maker, Jokowi dan Surya Paloh Disebut Bersaing Jadi King Maker di Pilpres 2024

- 12 Maret 2023, 20:02 WIB
Apa arti King Maker? Presiden Jokowi disebut-sebut sebagai King Maker di Pemilihan Presiden 2024. Ini arti King Maker di Pilpres 2024
Apa arti King Maker? Presiden Jokowi disebut-sebut sebagai King Maker di Pemilihan Presiden 2024. Ini arti King Maker di Pilpres 2024 /BPMI Setpres/Laily Rachev

Apa maksudnya “King Maker” itu? Bagaimana kemampuannya menjadi “King Maker”?

Istilah King Maker merujuk pada politikus bertangan dingin yang dapat memunculkan kandidat yang memenangi pemilu.

Pendapat sebagian para analis politik dari berbagai lembaga survei terkemuka di negeri ini seperti Indikator Politik, Burhanudin Muhtadi menilai bahwa Presiden RI Joko Widodo akan menjadi “King Maker” paling kuat pada Pilpres 2024.

Dia menambahkan kekuatan Jokowi sebagai King Maker bahkan berpotensi melebihi politikus-politikus kawakan seperti Surya Paloh, Megawati Soekarnoputri dan Prabowo Subianto.

Sementara Surya Paloh dan Megawati Soekarnoputri tidak akan mengikuti Pilpres 2024, kecuali Probowo Subianto yang masih ngotot mencalonkan diri di Pilpres yang akan datang.

Penulis melihat dari tiga sosok publik figur itu memiliki kemampuan menjadi “King Maker” Pilpres pada Pemilu 2024 seperti Jokowi, Megawati dan Surya Paloh.

Adapun tiga tokoh itu yang masih terkuat adalah Jokowi karena penguasa pemerintahan republik ini. Banyak partai hendak mengusung capresnya terlebih dahulu memohon restu dari Jokowi sedangkan menurut undang-undang Mahkamah Konsitusi (MK) seorang presiden tidak memiliki wewenang dalam pemilihan seorang capres hanyalah partai politik yang memiliki wewenang itu.

Pernah penulis menguraikan cukup panjang pada artikel bulan Januari 2023 dimuat di media resmi NasDem tentang pemberian tiket capres dan cawapres hanyalah partai politik bukan presiden.

Mengapa semua partai yang ada memohon restu kepada presiden Jokowi? Apakah King Maker harus dari presiden atau Ketua Umum Partai?

King Maker dibutuhkan dari seorang publik figur yang memiliki kapasitas, integritas dan kredibilitas yang strong (kuat) di mata publik, maka dialah yang pantas menjadi King Maker untuk menentukan pemenangnya sebagai capres dan cawapres pada Pemilu 2024.

Halaman:

Editor: Dian Toro

Sumber: nasdem.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x