AKHIRNYA Resto di Singapura Minta Maaf Setelah Jadi Bulan-bulanan Netizen, Gegara Hina Masakan Rendang Padang

- 1 Juni 2021, 22:11 WIB
Ilustrasi Nasi Padang.
Ilustrasi Nasi Padang. /Instagram.com/@byfoodgraph

INDOTRENDS.ID - Akhirnya sebuah resto di Singapura menghapus postingan rendang masakan Padang yang dinilai netizen menghina.

Tak hanya menghapus, resto itu juga meminta maaf.

Berawal dari promo rendang Padang tapi isinya mengarah ke penghinaan.

Salah satu kafe di Singapura mengeluarkan permintaan maaf kepada publik.

Seperti dikutip IndoTrends.ID dari PR Tasikmalaya dalam artikel Hina Nasi Padang, Kafe di Singapura Diserang Netizen Indonesia yang melansir dari World of Buzz, kafe di Singapura tersebut dinilai tidak menghargai salah satu warisan masakan Indonesia yaitu rendang.

Kafe di Singapura tersebut menawarkan nasi Padang yang mereka buat dengan versi mereka sendiri.

Kreasi tersebut diperkenalkan kepada publik melalui unggahan di akun Instagram cafe tersebut.

Warganet dibuat marah karena unggahan tersebut menyertakan caption bahwa Nasi Padang versi mereka diklaim tanpa menggunakan msg.

Selain itu, Nasi Padang buatan mereka diklaim tidak menggunakan bahan aditif.

Halaman:

Editor: Arumi Razeta

Sumber: PR Tasikmalaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah